99 Persen THR ASN, PNS, TNI dan Polri Sudah Cair, Habiskan Rp14,33 Triliun

Banner

detikkota.com – 99% Tunjangan Hari Raya (THR) Aparatur Sipil Negara (ASN), PNS, TNI, dan Polri termasuk pensiunan sudah cair sejak H-10 lebaran 2024.

Kepala Biro Komunikasi dan Layanan Informasi Kementerian Keuangan, Deni Surjantoro mengatakan, jumlah penyaluran THR itu senilai Rp 14,33 triliun untuk 1.992.112 pegawai pemerintah atau personil aparat keamanan.

Banner

“Keseluruhan jumlah satker (satuan kerja) yang sudah dibayarkan sebanyak 13.204 atau 99,95% dari 13.210 satker. Jumlah K/L (kementerian atau lembaga) yang sudah mengajukan THR sebanyak 83 K/L (98,81%) dari 84 K/L,” kata Deni melalui keterangan tertulis, Selasa (02/04/2024).

title="banner"