Pelaku Narkoba Ceburkan Diri ke Sungai

Selasa, 30 November 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SIDOARJO, detikkota.com – Seorang pelaku narkoba melarikan diri dari kejaran Satresnarkoba Polresta Sidoarjo. Dia bersembunyi di jembatan Jalan Gajah Mada, Buk Legi Kelurahan Lemah Putro.

Salah satu saksi mata, Yani (52) warga sekitar mengatakan, pria itu awalnya disergap polisi di Jalan Sisingamangaraja Gang III Kelurahan Lemahputro, Kecamatan/Kabupaten Sidoarjo.

“Dia dikejar polisi tapi lari ke arah sungai. Saya sempat mendengar ada dua tindakan peringatan dari polisi,” ungkap Yani, Selasa (30/11/2021).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Yani menambahkan, pria penuh tato itu lalu melompat ke sungai, kemudian naik ke permukaan dan menenggelamkan diri untuk bersembunyi di bawah jembatan yang penuh sampah.

“Di bawah jembatan itu banyak tumpukan sampah, kayaknya sembunyi di sana,” ungkapnya.

Kasat Resnarkoba Polresta Sidoarjo, AKP Adrian Wimbarda membenarkan ada seorang pelaku narkotika jenis sabu melarikan diri dari kejaran timnya dengan melompat ke sungai.

“Sekitar jam 10.00 WIB dia melarikan diri bersembunyi di bawah jembatan,” jelas dia.

Menurut Andrian, setelah empat anggotanya turun ke sungai dan mencari ke bawah jembatan, mereka berhasil meringkus pelaku narkoba tersebut.

“Hasil kerja keras anggota selama tiga jam, alhamdulilah tersangka berhasil diamankan,” pungkasnya. (Redho)

Berita Terkait

Hari Gizi Nasional, Direktur RSUD dr. H. Moh. Anwar Sumenep Tekankan Gizi sebagai Fondasi Ketahanan Bangsa
Beasiswa Pemuda Tangguh Tak Tepat Sasaran, Wali Kota Surabaya Minta Evaluasi Menyeluruh
Dua Pekerja Tewas Terjatuh dari Cerobong PLTU Sukabangun, Manajemen PLN NPS Disorot
Lima Kru Tongkang TK Indo Ocean Marine Dievakuasi Usai Alami Kebocoran di Perairan Giliyang
Pangkas Anggaran Publikasi, Ketua PJI Purwakarta Mahesa Jenar Ultimatum Kominfo dan Siap Gelar Aksi Massa
Wartawan di Purwakarta Kecewa, Kerja Sama Media TA 2025 Diskominfo Gagal Bayar
Durian Merah Banyuwangi Resmi Kantongi Sertifikat Indikasi Geografis
Video Viral Orang Tua Murid di Sumenep Keluhkan Menu MBG Anak Tak Dimakan

Berita Terkait

Minggu, 25 Januari 2026 - 11:44 WIB

Hari Gizi Nasional, Direktur RSUD dr. H. Moh. Anwar Sumenep Tekankan Gizi sebagai Fondasi Ketahanan Bangsa

Jumat, 23 Januari 2026 - 20:41 WIB

Dua Pekerja Tewas Terjatuh dari Cerobong PLTU Sukabangun, Manajemen PLN NPS Disorot

Kamis, 22 Januari 2026 - 16:03 WIB

Lima Kru Tongkang TK Indo Ocean Marine Dievakuasi Usai Alami Kebocoran di Perairan Giliyang

Kamis, 22 Januari 2026 - 15:57 WIB

Pangkas Anggaran Publikasi, Ketua PJI Purwakarta Mahesa Jenar Ultimatum Kominfo dan Siap Gelar Aksi Massa

Kamis, 22 Januari 2026 - 15:56 WIB

Wartawan di Purwakarta Kecewa, Kerja Sama Media TA 2025 Diskominfo Gagal Bayar

Berita Terbaru

Bupati Sumenep Achmad Fauzi Wongsojudo melantik Komisioner Komisi Informasi Kabupaten Sumenep di Pendopo Keraton Sumenep.

Pemerintahan

Bupati Sumenep Lantik Komisioner Komisi Informasi Kabupaten Sumenep

Jumat, 23 Jan 2026 - 21:09 WIB