SUMENEP, detikkota.com — Sebanyak 51 personel Polres Sumenep menerima Tanda Kehormatan Satyalencana Pengabdian dalam upacara yang dipimpin langsung Kapolres Sumenep AKBP Anang Hardiyanto, S.I.K., Senin (26/1/2026), di Lapangan Tribrata Polres Sumenep.
Penghargaan tersebut diberikan kepada anggota Polri yang telah mengabdi selama 8, 16, 24, dan 32 tahun dengan dedikasi, loyalitas, dan integritas dalam menjalankan tugas. Upacara diikuti Wakapolres, pejabat utama Polres Sumenep, Kapolsek jajaran, perwira, Brigadir, ASN Polri, serta seluruh peserta upacara.
Kapolres Sumenep AKBP Anang Hardiyanto menegaskan bahwa Satyalencana Pengabdian bukan sekadar bentuk seremonial, melainkan apresiasi negara atas kesetiaan dan pengabdian anggota Polri.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
“Satyalencana Pengabdian ini bukan hal yang mudah untuk diraih. Ini adalah bukti nyata bahwa rekan-rekan telah menjalani tugas dan tanggung jawab dengan tetap memegang teguh integritas serta pengawasan diri yang baik,” ujar AKBP Anang Hardiyanto.
Menurutnya, bagi penerima Satyalencana Pengabdian 8 dan 16 tahun, penghargaan tersebut diharapkan menjadi motivasi untuk terus meningkatkan semangat dan loyalitas dalam pengabdian kepada institusi. Sementara bagi penerima 24 dan 32 tahun, Kapolres menilai mereka telah menjadi teladan bagi anggota lainnya.
“Rekan-rekan yang menerima Satyalencana 24 dan 32 tahun adalah contoh nyata bahwa pengabdian kepada Polri merupakan bentuk kemuliaan dalam mengabdi kepada bangsa dan negara,” katanya.
Dalam kesempatan tersebut, Kapolres juga mengingatkan seluruh personel agar senantiasa menjaga kehormatan institusi Polri dan tidak melakukan pelanggaran, termasuk penyalahgunaan narkoba.
“Kita harus berkomitmen menjaga integritas. Tidak boleh ada anggota Polri yang terlibat atau masuk dalam lingkaran narkoba. Penegakan hukum harus dimulai dari diri kita sendiri,” tegasnya.
Selain itu, AKBP Anang meminta seluruh personel untuk terus meningkatkan profesionalisme, mengikuti perkembangan situasi dan peraturan perundang-undangan, serta terus belajar agar pelaksanaan tugas berjalan optimal dan bebas dari pelanggaran.
Menutup amanatnya, Kapolres Sumenep menyampaikan apresiasi kepada keluarga para penerima penghargaan atas dukungan dan doa yang diberikan.
“Sampaikan salam hormat dan terima kasih kami kepada keluarga di rumah. Tanpa dukungan dan doa keluarga, tidak mungkin rekan-rekan dapat menjalani pengabdian hingga puluhan tahun seperti hari ini,” pungkasnya.
Penganugerahan Satyalencana Pengabdian ini diharapkan menjadi momentum untuk meningkatkan semangat pengabdian, profesionalisme, dan komitmen seluruh personel Polres Sumenep dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.
Penulis : Red
Editor : Red







