ASPIRIN, Sebagai Angin Segar Bagi Penambang Skala Kecil

Jumat, 1 April 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANYUWANGI, detikkota.com – Tidak Stabilnya Usaha pertambangan di Banyuwangi, membuat beberapa pelaku usaha tambang pasir skala kecil mempunyai niatan untuk mendirikan Asosiasi Penambang Independen Republik Indonesia (ASPIRIN).

Pembentukan ASPIRIN bertujuan untuk mempersatukan pelaku usaha tambang skala kecil agar bisa mendapatkan keadilan dari pemerintah serta bisa menjalankan usaha pertambangan dengan aman. Karena dinilai selama ini, pelaku usaha tambang skala kecil sering mendapatkan intervensi dan ketidakadilan dari petugas dan juga pelaku usaha tambang skala besar.

Di ketahui, pelaku usaha tambang pasir skala kecil, sering mendapatkan berbagai persoalan yang hingga sampai saat ini belum bisa mendapatkan solusi.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Bambang Hermanu Hadi dan Yoga Yuliarto selaku penggagas ASPIRIN berharap, dengan di bentuknya Asosiasi Penambang Independen Republik Indonesia pelaku usaha tambang skala kecil di Banyuwangi bisa memberikan kontribusi baik untuk pemerintah dan juga masyarakat. Terlebih, dengan adanya ASPIRIN ekonomi masyarakat yang 2 tahun ini lemah akibat pandemi Covid-19 bisa bangkit kembali.

“Kita memang mau mendirikan asosiasi ini (ASPIRIN). Karena kita lihat pelaku usaha tambang yang katagori kecil sering sekali mendapatkan ketidak adilan dari aparat dan juga asosiasi pengusaha tambang yang kategori besar,” ujar Bambang, Jum’at (01/04/2022).

“Kita berharap nantinya ASPIRIN bisa menjadi wadah bagi pelaku usaha tambang skala kecil yang selalu bisa bersinergi dengan pemerintah dan juga masyarakat.yang terpenting ASPIRIN bisa membantu masyarakat dalam memulihkan kembali perekonomian masyarakat,” imbuhnya.

Sementara, Hariyono alias Kentung salah satu penggagas ASPIRIN juga menambahkan, bahwa siap berkolaborasi dengan berbagai pihak.

“ASPIRIN siap berkolaborasi dengan berbagai pihak, asalkan bertujuan untuk kesejahteraan masyarakat dan kemajuan Kabupaten Banyuwangi,” katanya. (noo)

Berita Terkait

Presiden Prabowo: Olahraga Cerminan Kekuatan dan Kebangkitan Bangsa
Kapolres Sumenep Terima Penghargaan Presiden RI atas Dukungan Swasembada Pangan Nasional
Pemerintah Bentuk Satgas Percepatan Pemulihan Pascabencana Aceh, Sumut, dan Sumbar
Jalan Rusak Parah, Warga Montorna Terpaksa Gotong Royong Pikulkan Orang Sakit ke Puskesmas
Insentif Guru Non ASN Dipersoalkan, Komisi IV DPRD Sumenep Buka Ruang Aduan
Disdik Tegaskan Tak Ada Potongan Dana Insentif Guru Non K2 Non ASN, Tantang Sebut Oknum
Insentif Guru Non K2 di Sumenep Diduga Dipangkas hingga Ratusan Ribu Rupiah
Fiskal Tertekan, AFED Nilai Kebijakan APBD Sumenep Tak Sejalan dengan Visi Kepala Daerah

Berita Terkait

Jumat, 9 Januari 2026 - 14:12 WIB

Presiden Prabowo: Olahraga Cerminan Kekuatan dan Kebangkitan Bangsa

Rabu, 7 Januari 2026 - 15:58 WIB

Kapolres Sumenep Terima Penghargaan Presiden RI atas Dukungan Swasembada Pangan Nasional

Rabu, 7 Januari 2026 - 13:07 WIB

Pemerintah Bentuk Satgas Percepatan Pemulihan Pascabencana Aceh, Sumut, dan Sumbar

Sabtu, 3 Januari 2026 - 07:15 WIB

Jalan Rusak Parah, Warga Montorna Terpaksa Gotong Royong Pikulkan Orang Sakit ke Puskesmas

Jumat, 2 Januari 2026 - 11:11 WIB

Insentif Guru Non ASN Dipersoalkan, Komisi IV DPRD Sumenep Buka Ruang Aduan

Berita Terbaru

Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Bangkalan, Zainal Alim, mewakili Sekda Bangkalan saat memberikan sambutan pada Musyawarah Wilayah VI RAPI Wilayah 1301 Bangkalan di Aula Dinas Pendidikan Kabupaten Bangkalan, Minggu (11/1/2026).

Pemerintahan

Pemkab Bangkalan Perkuat Sinergi Informasi melalui Muswil VI RAPI

Minggu, 11 Jan 2026 - 11:30 WIB