1 Koper CJH Sumenep Dibongkar, 1 Sahara Diganti Koper

Rabu, 24 Mei 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Petugas Kantor Kemenag Sumenep menimbang koper calon jemaah haji (CJH) pastikan berat sesuai ketentuan.

Petugas Kantor Kemenag Sumenep menimbang koper calon jemaah haji (CJH) pastikan berat sesuai ketentuan.

SUMENEP, detikkota.com – Seluruh koper bawaan calon jemaah haji (CJH) asal Kabupaten Sumenep, Jawa Timur yang ditimbang oleh petugas di Kantor Kementerian Agama (Kemenag) setempat, pada Rabu (24/5/2023).

Dari ratusan koper, ditemukan 1 koper yang dibongkar oleh pihak jemaah sendiri. Sabab, berat barang yang dibawa melebihi ketentuan, yaitu maksimal 20 kilogram.

Koper yang dibongkar untuk dikurangi bebannya diketahui milik CJH asal Kecamatan Arjasa, Pulau Kangean.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Setelah dibongkar, koper seberat 27 kilogram itu berisi buah apel, gula aren, kacang hijau, kentang, hingga sabun.

“Barang bawaannya ketika ditimbang terlalu banyak. Lebih 7 kilogram. Padahal, sesuai ketentuan maksimal 20 kilo,” kata Sunarwi, anak jemaah haji yang kopernya kelebihan beban.

Menurut Sunarwi, barang-barang itu adalah milik ibunya yang rencananya akan dibawa ke Tanah Suci sebagai bekal melaksanakan ibadah haji.

“Maklum, orang tua. Katanya, di sana itu takut. Takut tidak ada jaminan makan,” ujarnya menirukan kata ibunya.

Selain itu, ada pula seorang jemaah haji asal Pulau Sapudi yang masih menggunakan sahara (koper besar yang biasa digunakan untuk barang yang diletakkan di bagasi pesawat). Bukan koper. Sehingga saat proses penimbangan di Kantor Kemenag Sumenep barang bawaannya harus dipindah ke koper yang telah disediakan.

Sebanyak 769 calon jemaah haji asal Sumenep dijadwalkan berangkat dari GOR A. Yani menuju Asrama Haji Sukolilo, Surabaya besok, Kamis (25/5/2023) pukul 14.00 WIB.

Berita Terkait

PWI Sumenep Resmi Dilantik, Fokus Perkuat Profesionalisme Pers
Bea Cukai dan Pemkab Sumenep Musnahkan 28 Ribu Batang Rokok Ilegal
Banyuwangi Raih TPID Terbaik Jawa Timur Berkat Inovasi Produktivitas Off Farm 2025
Pemerintah Kabupaten Sumenep Beri Penghargaan kepada Seniman Lokal pada Apresiasi Seniman 2025
DPD RI Kunjungi Pemkot Surabaya, Bahas Evaluasi UU No. 3/2014 tentang Perindustrian
Bupati Bangkalan Tinjau Rumah Daur Ulang, Tegaskan Pengolahan Sampah Kini Berjalan Optimal
Wali Kota Surabaya Dampingi Menkop RI Bahas Penguatan Koperasi Merah Putih di Unair
Rakor Baznas–UPZ Sumenep: Wabup Tekankan Akuntabilitas Pengelolaan ZIS

Berita Terkait

Rabu, 26 November 2025 - 11:10 WIB

PWI Sumenep Resmi Dilantik, Fokus Perkuat Profesionalisme Pers

Rabu, 26 November 2025 - 11:03 WIB

Bea Cukai dan Pemkab Sumenep Musnahkan 28 Ribu Batang Rokok Ilegal

Selasa, 25 November 2025 - 23:01 WIB

Pemerintah Kabupaten Sumenep Beri Penghargaan kepada Seniman Lokal pada Apresiasi Seniman 2025

Selasa, 25 November 2025 - 10:28 WIB

DPD RI Kunjungi Pemkot Surabaya, Bahas Evaluasi UU No. 3/2014 tentang Perindustrian

Selasa, 25 November 2025 - 10:10 WIB

Bupati Bangkalan Tinjau Rumah Daur Ulang, Tegaskan Pengolahan Sampah Kini Berjalan Optimal

Berita Terbaru