2 WBP Rutan Sumenep Jalani Operasi Katarak

2 WBP Rutan Sumenep Jalani Operasi Katarak
Salah seorang WBP Rutan Kelas II Sumenep melakukan operasi katarak di RSUD dr. Moh. Anwar Sumenep.

SUMENEP, detikkota.com – 2 Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Rumah Tahanan (Rutan) Kelas IIB Kabupaten Sumenep, Jawa Timur menjalani operasi katarak di RSUD dr. Moh. Anwar setempat.

Kasubsi Pelayanan Tahanan, Rutan Kelas IIB Sumenep, Teguh Doni mengatakan, sebanyak 2 WBP masing-masing berinisial S (60) dan SF (48) berangkat ke rumah sakit plat merah itu dengan pengawalan dari Petugas Rutan.

Banner

Sebelumnya, lanjut Teguh, keduanya mengalami masalah katarak sehingga pengelihatannya tidak bisa berfungsi secara normal. Demi memberikan pelayanan maksimal, Tim Medis Rutan Sumenep memberikan rekomendari agar 2 warga binaan tersebut bisa menjalani tindakan operasi.

“Awalnya, dua warga binaan tersebut mengeluh pengelihatannya agak terganggu. Setelah tim medis Rutan melakukan observasi bahwa keduanya terkena katarak sehingga direkomendasikan untuk melakukan tindakan operasi di RSUD Sumenep,” pungkasnya.

title="banner"
Banner