Polda Aceh dan Official Team Persiraja Gelar Doa Bersama untuk Korban Kanjuruhan

Selasa, 4 Oktober 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANDA ACEH, detikkota.com – Kepolisian Daerah (Polda) Aceh dan Official Team Persiraja Banda Aceh menggelar doa bersama untuk para korban kerusuhan di Stadion Kanjuruhan Malang di Masjid Babuttaqwa Utama, Jeulingke, Kota Banda Aceh, Senin malam (03/10/2022).

Kapolda Aceh Irjen Ahmad Haydar dan Presiden Persiraja Zulfikar Syahabuddin ikut hadir dalam doa bersama ini.

Kabid Humas Polda Aceh Kombes Winardy menyampaikan, doa bersama ini merupakan wujud keprihatinan Polri, dalam hal ini Polda Aceh untuk para korban Kanjuruhan dengan mengikutsertakan official team, pemain, dan supporter klub sepak bola Persiraja Banda Aceh.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Sebelum doa bersama, kata Winardy, jemaah terlebih dulu melaksanakan salat isya berjamaah dan dilanjutkan dengan salat gaib.

“Doa bersama ini adalah bentuk keprihatinan dan belasungkawa Polda Aceh dan klub Persiraja terhadap para korban Kanjuruhan Malang,” ujar Winardy.

Ikut Mendoakan Almarhum Abu Tumin

Ratusan jemaah Polda Aceh dan official team Persiraja ikut mendoakan salah satu ulama kharismatik Aceh Tgk Muhammad Amin bin Mahmud Syah atau akrab disapa Abu Tumin Blang Blahdeh yang telah berpulang pada Selasa, 27 September lalu.

Kombes Winardy mengatakan, Kapolda Aceh Irjen Ahmad Haydar dan Presiden Persiraja Zulfikar Syahabuddin atau yang lebih dikenal dengan panggilan Zulfikar SBY ikut langsung dalam doa bersama ini dengan mengikutsertakan personel Polda Aceh dan pemain Persiraja.

“Doa bersama untuk Abu Tumin merupakan inisiatif Kapolda Aceh sebagai bentuk duka yang sangat mendalam atas kepergian sang ulama,” ujar Winardy. (Red)

Berita Terkait

Layanan Adminduk Online Tekan Antrean Pemohon di MPP Siola Surabaya
SPBE Banyuwangi Tertinggi Nasional, KemenPAN-RB Beri Nilai 4,87
TMI Sumenep Soroti Dugaan Mafia Solar Subsidi Gunakan Barcode Nelayan dan Petani
Dinas Pertanian Subang Distribusikan Bantuan Program Upland untuk Petani Nanas
Polres Sumenep Sambut Positif Rencana Kerja Sama dengan LBH GP Ansor
Pantau Penyemprotan Padi dengan Drone, Bupati Sumenep Dorong Swasembada Pangan Berbasis Petani
Bunda Indah Ajak Kepala Desa Solid Bangun Lumajang Lewat PKDI
Kapasitas Fiskal Rendah Jadi Tantangan Utama Penyusunan RKPD Lumajang 2027

Berita Terkait

Jumat, 9 Januari 2026 - 14:07 WIB

Layanan Adminduk Online Tekan Antrean Pemohon di MPP Siola Surabaya

Jumat, 9 Januari 2026 - 14:06 WIB

SPBE Banyuwangi Tertinggi Nasional, KemenPAN-RB Beri Nilai 4,87

Kamis, 8 Januari 2026 - 22:32 WIB

TMI Sumenep Soroti Dugaan Mafia Solar Subsidi Gunakan Barcode Nelayan dan Petani

Kamis, 8 Januari 2026 - 12:21 WIB

Dinas Pertanian Subang Distribusikan Bantuan Program Upland untuk Petani Nanas

Kamis, 8 Januari 2026 - 11:13 WIB

Polres Sumenep Sambut Positif Rencana Kerja Sama dengan LBH GP Ansor

Berita Terbaru

Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani.

Pemerintahan

SPBE Banyuwangi Tertinggi Nasional, KemenPAN-RB Beri Nilai 4,87

Jumat, 9 Jan 2026 - 14:06 WIB