Antrian Kendaraan Roda 4 Mengular di Penyeberangan Kalianget-Talango

Rabu, 5 Juli 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Antrian panjang kendaraan roda 4 penyebarangan Kalianget-Talango.

Antrian panjang kendaraan roda 4 penyebarangan Kalianget-Talango.

SUMENEP, detikkota.com – Pada Juli 2023, jadwal operasional kapal tongkang untuk penyeberangan Kalianget-Talango ada 4 tongkang. Rinciannya, 3 beroperasi dan 1 tongkang sebagai cadangan.

Ketentuan dan jadwal operasional kapal tongkang dikeluarkan oleh Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman dan Perhubungan (Perkimhub) Kabupaten Sumenep, setiap bulan.

Tiga tongkang yang beroperasi hari ini, KM Karjon IV, KM Safaraz Jaya dan KM Samporna Maju. Sementara KM Serbaguna III sebagai cadangan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Meskipun ada 3 tongkang yang beroperasi hari ini, antrean panjang tetap mengular hingga berjam-jam untuk bisa menyeberang. Terutama untuk kendaraan roda 4.

Salah seorang sopir mobil box, Hadi mengatakan bahwa, antrian panjang sering terjadi di penyeberangan Kalianget-Talango.

“Beberapa hari terakhir memang sering macet panjang. Mungkin karena masih suasana libur Idul Adha dan libur sekolah,” sebutnya, Rabu (5/7/2023).

Dampak yang dirasakannya, lanjut Hadi, pengiriman barang ke sejumlah toko tujuan sering terlambat. “Habis ngirim barang, pulangnya juga butuh waktu lama untuk sampai ke toko,” imbuhnya.

Pihaknya meminta pihak pemerintah agar bisa menyelesaikan persoalan antrean panjang tampak mengular tersebut.

Sayangnya, Plt. Kepala Dinas Perkimhub Kabupaten Sumenep, Yayak Nurwahyudi saat dikonfirmasi belum bisa memberikan keterangan terkait antrean kendaraan roda 4 dan persoalan jadwal operasional kapal tongkang.

Berita Terkait

Rakor Baznas–UPZ Sumenep: Wabup Tekankan Akuntabilitas Pengelolaan ZIS
Terapkan Tiga Jurus Utama, Sumenep Berhasil Tekan Kemiskinan 2025
Percepatan Layanan Publik Berbasis Data, Inovasi Bangga Command Center Masuk Penilaian Lapangan
Inovasi Karna Pitaloka Bangkalan Diresmikan, Kementan Sebut Jadi Model Nasional Perbaikan Tata Kelola Pupuk
DPUTR Purwakarta Gerak Cepat Tanggapi Laporan Jalan Rusak di Tegal Munjul, Perbaikan Dimulai Hari Ini
Pemkab Sumenep Perkuat Implementasi SAKIP untuk Tingkatkan Akuntabilitas Kinerja
Bappeda: Pertumbuhan Ekonomi Sumenep Berjalan Solid Sepanjang 2025
Wabup Probolinggo Sampaikan Jawaban Eksekutif atas PU Fraksi DPRD Terkait Raperda APBD 2026

Berita Terkait

Senin, 24 November 2025 - 14:42 WIB

Rakor Baznas–UPZ Sumenep: Wabup Tekankan Akuntabilitas Pengelolaan ZIS

Jumat, 21 November 2025 - 21:09 WIB

Terapkan Tiga Jurus Utama, Sumenep Berhasil Tekan Kemiskinan 2025

Jumat, 21 November 2025 - 17:57 WIB

Percepatan Layanan Publik Berbasis Data, Inovasi Bangga Command Center Masuk Penilaian Lapangan

Jumat, 21 November 2025 - 13:40 WIB

Inovasi Karna Pitaloka Bangkalan Diresmikan, Kementan Sebut Jadi Model Nasional Perbaikan Tata Kelola Pupuk

Jumat, 21 November 2025 - 09:34 WIB

DPUTR Purwakarta Gerak Cepat Tanggapi Laporan Jalan Rusak di Tegal Munjul, Perbaikan Dimulai Hari Ini

Berita Terbaru