Pemkab Pasuruan Terima Hibah Aset Rampasan Negara Senilai Rp1,3 Miliar dari KPK

Jumat, 7 November 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bupati Pasuruan Rusdi Sutejo menerima dokumen hibah aset rampasan negara secara simbolis dari Direktur Labuksi KPK RI, Mungki Hadipratikto, di Gedung Serba Guna Setda Aceh, Kamis (6/11/2025).

Bupati Pasuruan Rusdi Sutejo menerima dokumen hibah aset rampasan negara secara simbolis dari Direktur Labuksi KPK RI, Mungki Hadipratikto, di Gedung Serba Guna Setda Aceh, Kamis (6/11/2025).

PASURUAN, detikkota.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pasuruan menerima hibah aset rampasan negara senilai lebih dari Rp1,3 miliar dari Komisi Pemberantasan Korupsi Republik Indonesia (KPK RI). Penyerahan dilakukan secara simbolis oleh Direktur Pelacakan Aset, Pengelolaan Barang Bukti dan Eksekusi (Labuksi) KPK RI, Mungki Hadipratikto, kepada Bupati Pasuruan Rusdi Sutejo dalam acara di Gedung Serba Guna Sekretariat Daerah Aceh, Kamis (6/11/2025).

Bupati Rusdi Sutejo menegaskan komitmen Pemkab Pasuruan untuk mengelola aset hibah tersebut secara tertib dan sesuai peraturan perundang-undangan. Menurutnya, aset rampasan negara yang telah melalui mekanisme Penetapan Status Penggunaan (PSP) itu akan dimanfaatkan secara optimal untuk kepentingan publik dan mendukung pelayanan pemerintahan daerah.

“Atas nama Pemkab Pasuruan, kami menyampaikan terima kasih dan apresiasi setinggi-tingginya kepada KPK. Kami berkomitmen penuh untuk mengelola dan memanfaatkan aset hibah ini secara efektif, tertib, dan sesuai ketentuan yang berlaku,” ujar Rusdi.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ia menambahkan, aset tersebut akan diintegrasikan ke dalam perencanaan pembangunan daerah agar memberikan manfaat langsung bagi masyarakat. “Pemanfaatan aset ini harus berdampak nyata bagi pelayanan publik dan pembangunan Kabupaten Pasuruan,” tambahnya.

Direktorat Labuksi KPK menyerahkan hibah aset rampasan negara senilai Rp1.377.416.000 berupa sebidang tanah seluas 299 meter persegi di kawasan Taman Dayu, Cluster Cypress Poin Hills Blok D-1, Desa Dayurejo, Kecamatan Prigen. Pemkab Pasuruan berencana memanfaatkan aset tersebut untuk pembangunan fasilitas publik yang memberi dampak langsung bagi warga.

Direktur Labuksi KPK, Mungki Hadipratikto, menjelaskan bahwa hibah aset kepada pemerintah daerah merupakan bagian dari tahapan eksekusi barang rampasan negara. “Prosesnya diawali dengan lelang. Jika tidak laku, aset dapat dialihkan melalui mekanisme pemindahtanganan atau hibah. Hal itu sesuai ketentuan dari Kementerian Keuangan,” terangnya.

Dalam kegiatan tersebut turut hadir Sekretaris Daerah Kabupaten Pasuruan Yudha Triwidya Sasongko, Gubernur Aceh Muzakir Manaf, Kasatgas IV Eksekusi KPK Josep Wisny Sigit, Kepala SKPA Murthalamuddin, serta sejumlah pejabat di lingkungan Sekretariat Daerah Aceh.

Penulis : EM

Editor : Red

Berita Terkait

16 Sekolah di Probolinggo Raih Penghargaan Adiwiyata 2025
Wali Kota Malang Tanam 3.000 Bibit Cabai untuk Kendalikan Inflasi Daerah
Pemkot Surabaya Siapkan Dana Pembinaan Rp5 Juta per RW untuk Dukung Kreativitas Anak Muda
Pemkab Sumenep dan PT Solusi Bangun Indonesia Jalin Kerja Sama Pemanfaatan RDF untuk Energi Alternatif
Pemkab Pasuruan Raih Anugerah Program Ekonomi Terpuji di detikJatim Awards 2025
Pemkot Surabaya Buka Seleksi Enam Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama Lewat Manajemen Talenta
Kabid Disperkim Purwakarta Tinjau Langsung Pelaksanaan Program Rutilahu di Lapangan
Bupati Banyuwangi Raih Penghargaan Pembina Siskamling Terpadu Terbaik III se-Jawa Timur

Berita Terkait

Jumat, 7 November 2025 - 13:44 WIB

16 Sekolah di Probolinggo Raih Penghargaan Adiwiyata 2025

Jumat, 7 November 2025 - 13:41 WIB

Pemkab Pasuruan Terima Hibah Aset Rampasan Negara Senilai Rp1,3 Miliar dari KPK

Jumat, 7 November 2025 - 12:41 WIB

Wali Kota Malang Tanam 3.000 Bibit Cabai untuk Kendalikan Inflasi Daerah

Kamis, 6 November 2025 - 16:29 WIB

Pemkot Surabaya Siapkan Dana Pembinaan Rp5 Juta per RW untuk Dukung Kreativitas Anak Muda

Kamis, 6 November 2025 - 13:01 WIB

Pemkab Sumenep dan PT Solusi Bangun Indonesia Jalin Kerja Sama Pemanfaatan RDF untuk Energi Alternatif

Berita Terbaru

Wali Kota Probolinggo dr. Aminuddin saat sambuatan dalam penyerahan piagam penghargaan Adiwiyata kepada perwakilan sekolah penerima di Aula Bestari DLH Kota Probolinggo, Jumat (7/11/2025).

Pemerintahan

16 Sekolah di Probolinggo Raih Penghargaan Adiwiyata 2025

Jumat, 7 Nov 2025 - 13:44 WIB