Butuh 3 Ini untuk Kembangkan Wisata Gili Labak Sumenep

Minggu, 28 Mei 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bupati Sumenep, Achmad Fauzi didampingi sejumlah pimpinan OPD mengunjungi wisata Pulau Gili Labak, Desa Kombang, Kecamatan Talango.

Bupati Sumenep, Achmad Fauzi didampingi sejumlah pimpinan OPD mengunjungi wisata Pulau Gili Labak, Desa Kombang, Kecamatan Talango.

SUMENEP, detikkota.com – Sedikitnya ada 3 hal yang harus disediakan dalam upaya pengembangan objek wisata Pulau Gili Labak, Desa Kombang, Kecamatan Talango, Kabupaten Sumenep, Jawa Timur.

Camat Talango, Yudi Nursukmadiyanto mengatakan bahwa, salah satu dari 3 hal perlu disiapkan yaitu air bersih. Saat ini, tidak ada air bersih di Pulau Gili Labak. Untuk memenuhi kebutuhan air bersih, warga harus mengambil dari pulau seberang, Desa Kombang.

“Salah satu kendalanya air bersih, dan untuk mendapatkan air bersih warga harus mengambil ke  Pulau Poteran atau Desa Kombang. Sedangkan untuk mandi, warga menggunakan air sumur yang rasanya asin,” kata Camat Yudi, Minggu (28/5/2023).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Beberapa waktu lalu, kata Yudi, di Pulau Gili Labak sempat dilakukan pengeboran air bersih dengan prakiraan titik air ada di dalaman 100 meter.

“Namun sebelum sampai 100 meter ternyat sudah ketutupan pasir,” imbuhnya.

Kedua, warga Pulau Gili Labak butuh pelayanan kesehatan, baik untuk penduduk setempat yang berjumlah l39 kepala keluarga (KK) atau bagi wisatawan yang datang.

“Ketika ada warga Pulau Gili Labal yang sakit mereka harus berobat ke Talango dan Kalianget,” ucapnya.

Sebelum pandemi Covid-19 melanda, kata Yudi, di Pulau Gili Labak pernah ada petuga kesehatan yang datang 1 kali seminggu. Nnamu saat ini sudah tidak ada lagi.

Kebutuhan ketiga, adanya lembaga pendidikan yang memadai bagi anak-anak prasekolah, seperti PAUD. Saat ini, anak-anak Pulau Gili Labak hanya menggunakan gazebo berbahan kayu sebagai tempat pembelajaran setiap hari.

“Sementara untuk siswa SD harus ke Pulau Poteran dan harus naik perahu untuk berangkat dan pulang sekolah,” tandasnya.

Beberapa hal yang dibutuhkan warga Pulau Gili Labak itu disampaikan Camat Talango, Yudi Nursukmadiyanto di depan Bupati Sumenep dan sejumlah pimpinan OPD saat melakukan kunjungan kerja di tempat wisata Pulau Gili Labak, pada Rabu (24/5/2023) lalu.

Berita Terkait

Layanan Adminduk Online Tekan Antrean Pemohon di MPP Siola Surabaya
SPBE Banyuwangi Tertinggi Nasional, KemenPAN-RB Beri Nilai 4,87
Dinas Pertanian Subang Distribusikan Bantuan Program Upland untuk Petani Nanas
Pantau Penyemprotan Padi dengan Drone, Bupati Sumenep Dorong Swasembada Pangan Berbasis Petani
Bunda Indah Ajak Kepala Desa Solid Bangun Lumajang Lewat PKDI
Kapasitas Fiskal Rendah Jadi Tantangan Utama Penyusunan RKPD Lumajang 2027
Kapolres Sumenep Terima Penghargaan Presiden RI atas Dukungan Swasembada Pangan Nasional
Pimpin Apel Perdana 2026, Wali Kota Probolinggo Tekankan Penguatan Kinerja ASN

Berita Terkait

Jumat, 9 Januari 2026 - 14:07 WIB

Layanan Adminduk Online Tekan Antrean Pemohon di MPP Siola Surabaya

Jumat, 9 Januari 2026 - 14:06 WIB

SPBE Banyuwangi Tertinggi Nasional, KemenPAN-RB Beri Nilai 4,87

Kamis, 8 Januari 2026 - 12:21 WIB

Dinas Pertanian Subang Distribusikan Bantuan Program Upland untuk Petani Nanas

Rabu, 7 Januari 2026 - 16:34 WIB

Pantau Penyemprotan Padi dengan Drone, Bupati Sumenep Dorong Swasembada Pangan Berbasis Petani

Rabu, 7 Januari 2026 - 16:24 WIB

Bunda Indah Ajak Kepala Desa Solid Bangun Lumajang Lewat PKDI

Berita Terbaru

Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani.

Pemerintahan

SPBE Banyuwangi Tertinggi Nasional, KemenPAN-RB Beri Nilai 4,87

Jumat, 9 Jan 2026 - 14:06 WIB