Dirbinmas Polda Jatim Cek Kesiapan Personil Pengamanan di ASDP Ketapang Banyuwangi

Senin, 26 Desember 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANYUWANGI, detikkota.com – Dalam rangka kegiatan Operasi Lilin Semeru 2022, Direktur Binmas (Dirbinmas) Polda Jatim Kombes Pol Asep Irpan Rosadi bersama Tim Binmas Polda Jatim berkunjung di pelabuhan penyeberangan ASDP Ketapang untuk memantau dan cek situasi arus lalu-lintas kendaraan di pelabuhan penyeberangan ASDP Ketapang, Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur.

Kedatangannya Dirbinmas Polda Jatim Kombes Pol Asep Irpan bersama tim bertujuan untuk memastikan kegiatan Operasi Lilin Semeru 2022 berjalan sesuai SOP yang ada dan memberikan layanan keamanan, kelancaran arus lalu lintas dan kenyamanan kepada masyarakat.

“Kami bersama Tim untuk memantau dan cek situasi di pelabuhan penyeberangan ASDP Ketapang, guna memastikan kelancaran dan keamananan arus lalu-lintas kendaraan di pelabuhan penyeberangan ASDP Ketapang,” ujar Kombes Pol Asep pada Minggu (25/12/2022).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Selain itu, pihaknya juga melakukan kunjungan pada tempat-tempat yang menjadi pusat kegiatan masyarakat, seperti tempat ibadah gereja-gereja dalam kegiatan Natal bagi umat kristen, katolik yang merayakan Natal dan liburan Tahun baru 2022.

Kombes Pol Asep Irpan dalam kunjungan ke pelabuhan penyeberangan ASDP Ketapang didampingi oleh Kapolsek (KPT) Kawasan Pelabuhan Tanjungwangi AKP. A. Ali Masduki bersama jajaran Polresta Banyuwangi.

Dirbinmas Polda Jatim, berharap dalam kegiatan Operasi Lilin Semeru 2022, Natal dan Tahun baru 2023 di Banyuwangi tercipta situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif. (her)

Berita Terkait

GMNI Sumenep Ultimatum BPN: Tuntut Penyelesaian Konflik Agraria dalam 2×24 Jam
Said Abdullah: Pertahanan Semesta Bukan Sekadar Strategi Militer, Tapi Tanggung Jawab Bangsa
Bupati Malang Serahkan Hibah Fasilitas Persampahan dan Luncurkan Layanan UPT-PP Tumpang Kloter III
Wali Kota Probolinggo Pimpin Rapat Staf, Tekankan Kekompakan dan Inovasi Pasca Rotasi Pejabat
Menjadi Wajah Baru Komunikasi Publik: Duta Wicara Jawa Timur 2025 Hadir Pertama Kalinya!
Komunitas Kanca Pendidikan Gelar Festival Permainan Tradisional 2025 di Sumenep
Bayi Perempuan Ditemukan di Dalam Kardus di Pinggir Jalan Proppo Pamekasan
Bupati dan Wabup Subang Ikuti Ziarah Nasional di TMP Cidongkol

Berita Terkait

Senin, 6 Oktober 2025 - 17:04 WIB

GMNI Sumenep Ultimatum BPN: Tuntut Penyelesaian Konflik Agraria dalam 2×24 Jam

Senin, 6 Oktober 2025 - 14:37 WIB

Said Abdullah: Pertahanan Semesta Bukan Sekadar Strategi Militer, Tapi Tanggung Jawab Bangsa

Senin, 6 Oktober 2025 - 13:47 WIB

Bupati Malang Serahkan Hibah Fasilitas Persampahan dan Luncurkan Layanan UPT-PP Tumpang Kloter III

Senin, 6 Oktober 2025 - 13:37 WIB

Wali Kota Probolinggo Pimpin Rapat Staf, Tekankan Kekompakan dan Inovasi Pasca Rotasi Pejabat

Minggu, 5 Oktober 2025 - 23:34 WIB

Menjadi Wajah Baru Komunikasi Publik: Duta Wicara Jawa Timur 2025 Hadir Pertama Kalinya!

Berita Terbaru