Jalan Sehat Bersama Masyarakat Genteng Tegaskan Tolak Narkoba

Minggu, 31 Juli 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANYUWANGI, detikkota.com – Dalam rangka memperingati Hari Anti Narkoba, Warga Masyarakat Banyuwangi (WMB) bekerjasama dengan Pemda Banyuwangi, Dinas Pendidikan Kabupaten Banyuwangi dan Provinsi, Kecamatan Genteng, Polsek Genteng, Koramil Genteng, Polresta Banyuwangi, DPRD, Mirah Hotel & Resto, Cafe Sagah, dan juga persatuan media di wilayah Kecamatan Genteng bersama-sama mengadakan kegiatan jalan sehat yang bertema “Pemuda Genteng Tolak Narkoba”.

Kegiatan tersebut dihadiri sekitar 3 ribu peserta baik yang berasal dari pelajar maupun masyarakat umum yang berlokasi di RTH (ruang taman hijau) Maron Genteng Kulon, Kecamatan Genteng, Kabupaten Banyuwangi, minggu (31/07/2022).

Dalam kegiatan tersebut hadir juga Anggota DPR RI, Ir. H. M. Nasim Khan di acara jalan sehat, diapun memberikan dukungan serta support untuk kegiatan acara jalan sehat agar semuanya berlangsung dengan lancar tidak ada kendala.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Dalam acara jalan sehat ini mari kita bersama-sama menolak narkoba,” ucap M. Nasim Khan saat membuka acara jalan sehat yang di dampingi oleh Muspida Kecamatan Genteng.

Kegiatan jalan sehat ini dilakukan sebagai upaya membangun komitmen dan memaksimalkan dukungan semua elemen masyarakat dalam pencegahan dan pemberantasan narkoba. Selain itu untuk mewujudkan pula program Indonesia bebas narkoba khususnya.

“Dengan adanya partisipasi dari masyarakat diharapkan pengetahuan dan pemahaman mengenai narkoba dapat semakin luas sehingga masyarakat bisa membantu untuk menekan peredaran narkoba di Kabupaten Banyuwangi,” harapnya.

Dalam sambutanya, Camat Genteng, Satriya juga mengucapkan terima kasih kepada panitia khususnya rekan-rekan media dan juga panitia atas terselenggaranya acara jalan sehat ini.

“Saya berpesan khususnya bagi para pemuda di kecamatan genteng ini mari bersama-sama tolak narkoba masuk ke wilayah Kecamatan Genteng,” ujarnya.

Hariyono salah satu panitia jalan sehat menambahkan, bahwa ini adalah langkah sosial yang sengaja di gelar oleh pemuda genteng bekerja sama dengan insan pers sebagai wujud penolakan narkoba di wilayah genteng.

“Maka peserta memang lebih kami fokuskan terhadap siswa-siswi dengan harapan bisa terhindar dari narkotika, semoga kegiatannya ini pun bisa kami selenggarakan setiap tahunnya,” pungkas Hariyono. (Hari)

Berita Terkait

DLH Lumajang Verifikasi UMKM Kerupuk di Tempeh Tengah untuk Perkuat Standar Lingkungan
Satlantas Polres Sumenep Gelar Edukasi Keselamatan dan Bagikan Brosur Operasi Zebra 2025
Banyuwangi Siapkan Pembangunan PLTB 200 MW Didukung Perusahaan Energi Jerman
Momen HUT KORPRI, Pemkab Pasuruan Hormati Jasa Pahlawan Lewat Ziarah dan Tabur Bunga
Wakil Bupati Lumajang Ajak Desa Jadi Pusat Pertumbuhan Ekonomi Baru
BMX Supercross 2025 Resmi Ditutup, Banyuwangi Perkuat Reputasi Sport Tourism
Ops Zebra Semeru 2025 Resmi Digelar, Polres Sumenep Perketat Pengawasan Lalu Lintas Jelang Operasi Lilin
Pisah Sambut Ketua PN Lumajang, Pranata Subhan Resmi Gantikan Redite Ika Septiana

Berita Terkait

Selasa, 18 November 2025 - 09:41 WIB

DLH Lumajang Verifikasi UMKM Kerupuk di Tempeh Tengah untuk Perkuat Standar Lingkungan

Selasa, 18 November 2025 - 09:25 WIB

Satlantas Polres Sumenep Gelar Edukasi Keselamatan dan Bagikan Brosur Operasi Zebra 2025

Selasa, 18 November 2025 - 09:16 WIB

Banyuwangi Siapkan Pembangunan PLTB 200 MW Didukung Perusahaan Energi Jerman

Senin, 17 November 2025 - 10:58 WIB

Momen HUT KORPRI, Pemkab Pasuruan Hormati Jasa Pahlawan Lewat Ziarah dan Tabur Bunga

Senin, 17 November 2025 - 09:22 WIB

Wakil Bupati Lumajang Ajak Desa Jadi Pusat Pertumbuhan Ekonomi Baru

Berita Terbaru