Mantan Bupati Kiai Ramdlan Siradj Rapatkan Barisan Dukung Fauzi-Nyai Eva

Sabtu, 28 November 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SUMENEP, detikkota.com – KH. Ramdlan Siradj, Mantan Bupati Sumenep, menegaskan dukungannya kepada pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Sumenep nomor urut 01, Achmad Fauzi – Nyai Hj. Dewi Khalifah (Fauzi – Nyai Eva).

Hal itu dia sampaikan dalam acara silaturrahmi para alumni Annuqayah, guru ngaji dan masyarakat yang juga dihadiri K. Hazmi Basyir di Desa Lenteng Barat, Kecamatan Lenteng.

Di samping itu, kiai kharismatik tersebut juga menceritakan awal mula dirinya lebih memilih mendukung pasangan nomor urut 01, Fauzi – Nyai Eva walaupun wakil pasangan calon nomor urut 02 adalah adik sepupunya, yakni KH. Ali Fikri.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Kenapa saya dukung nomor 1? Hal itu tak lepas dari proses awal pencalonan. Karena saya tahu, dan sempat terlibat di dalamnya,” urai dia.

Menurutnya, yang digadang-gadang untuk maju sebagai calon Bupati Sumenep dari Pondok Pesantren Annuqayah sebenarnya adalah KH. Muhammad Salahuddin A. Warits atau Ra Mamak, adik dari KH. Ali Fikri.

Sehingga dalam proses berikutnya, Ra Mamak mendaftar ke sejumlah partai politik untuk diusung sebagai calon bupati. Termasuk ke PKB.

Hanya saja, tak satu pun parpol yang memberikan rekomendasi kepada Ra Mamak. “Karena PPP sendiri sudah memiliki pandangan, ingin ‘bermesraan’ dengan PKB. Sementara PKB memberikan rekomendasi kepada Pak Fattah Jasin,” urainya.

Di samping itu, dia mengaku tersindir oleh pernyataan Fattah Jasin, bahwa selama 20 tahun Sumenep ‘tidur’.

Sementara di sisi lain, Kiai Ramdlan menilai komitmen Fauzi sangat bagus. Hal itu diketahui setelah ia bertemu langsung dengan Fauzi. Di antaranya ialah siap memulai lagi program-program yang baik selama 10 tahun kepemimpinan Kiai Ramdlan.

Selain komitmennya kepada masyarakat Sumenep, menurut Pengasuh Pondok Pesantren Nurul Islam Karang Cempaka, Bluto, Fauzi sudah berpengalaman mendampingi A. Busyro Karim 5 tahun.

“Analisa saya, peluang untuk menang lebih besar ada pada Fauzi. Kenapa? Bukan karena uang, tapi karena tokoh-tokoh yang ingin mencalonkan sebagai Bupati, seperti Ra Mamak dan Kiai Unais (Ali Hisyam) tak diberi jalan oleh partai politik,” papar dia.

“Nah dari itu semua, akhirnya kami memutuskan, bismillah tawakkaltu ‘alallah, etembhang adukung oreng se kala’a, kan bango’ adukung se (memiliki peluang lebih besar untuk. red) menang,” tegasnya. (Md)

Berita Terkait

Bangkalan Surplus Beras, Bupati Pastikan Ketahanan Pangan Aman hingga 13 Bulan
Aktivitas Galian C di Sekitar Asta Tinggi Sumenep Disorot Paguyuban Potra Potre Budaya Madura
Pemkot Surabaya Gelar Perayaan Natal Kota di Balai Kota
PMII UNIBA Madura Tolak Pilkada Lewat DPRD, Dinilai Ancam Kedaulatan Rakyat
Pantau Penyemprotan Padi dengan Drone, Bupati Sumenep Dorong Swasembada Pangan Berbasis Petani
Kapolres Sumenep Terima Penghargaan Presiden RI atas Dukungan Swasembada Pangan Nasional
Launching Panen Perdana Kolam Ikan BAPEKSI di Wanayasa, Diresmikan Ketua Umum DPP TB Hasanuddin
Pemkot Surabaya Tingkatkan Kewaspadaan Kesehatan, Waspadai Isu Super Flu

Berita Terkait

Kamis, 8 Januari 2026 - 16:28 WIB

Bangkalan Surplus Beras, Bupati Pastikan Ketahanan Pangan Aman hingga 13 Bulan

Kamis, 8 Januari 2026 - 14:02 WIB

Aktivitas Galian C di Sekitar Asta Tinggi Sumenep Disorot Paguyuban Potra Potre Budaya Madura

Kamis, 8 Januari 2026 - 13:17 WIB

Pemkot Surabaya Gelar Perayaan Natal Kota di Balai Kota

Rabu, 7 Januari 2026 - 16:34 WIB

Pantau Penyemprotan Padi dengan Drone, Bupati Sumenep Dorong Swasembada Pangan Berbasis Petani

Rabu, 7 Januari 2026 - 15:58 WIB

Kapolres Sumenep Terima Penghargaan Presiden RI atas Dukungan Swasembada Pangan Nasional

Berita Terbaru

Suasana Balai Kota Surabaya yang menjadi lokasi Perayaan Natal Kota Surabaya 2026.

Daerah

Pemkot Surabaya Gelar Perayaan Natal Kota di Balai Kota

Kamis, 8 Jan 2026 - 13:17 WIB