SUMENEP, detikkota.com – Pelunasan Biaya Ibadah Haji (BPIH) 2023 diperpanjang hingga 12 Mei dari seharusnya ditutup pada 5 Mei 2023. Pelunasan BPIH dibuka pada 11 April 2023 lalu.
Kasi Penyelenggara Haji dan Umrah (PHU), Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Sumenep, Abd. Wasid mengatakan bahwa, dari kuota haji Kabupaten Sumenep sebanyak 767 orang hanya tersisa 84 orang yang belum melakukan pelunasan dan sudah terkonfirmasi semua.
“Ada beberapa faktor mereka belum melunasi. Salah satunya faktor ekonomi. Kami akan terus menghubungi Jemaah Calon Haji (JCH) untuk segera melunasi, meskipun ada beberapa yang menyatakan penundaan keberangkatan,” jelasnya, Sabtu (6/5/2023).
Menurutnya, jika sampai waktu yang telah ditentukan tidak melunasi maka porsi kursi jemaah cadangan yang sudah melunasi akan diberangkatkan.
“Jemaah cadangan yang telah menyatakan siap dan melunasi maka dia akan berangkat tahun ini,” imbuhnya.
Menurutnya, Senin besok akan memanggil dan melakukan sosialisasi terhadap 40 JCH cadangan untuk pengurusan paspor dan mempersiapkan administrasi keberangkatan haji tahun ini.
“Untuk embarkasi Jawa Timur, kabupaten di Madura mendapatkan kloter awal. Insya Allah minggu depan sudah ada hasil kloter,” tegasnya.
Dia menegaskan bahwa, kloter 1 akan berangkat pada 23 Mei ke Asrama Haji Sukolilo, Surabaya dan 24 Mei kloter 1 akan berangkat menuju Arab Saudi.