Pemkab Sumenep Anggarkan 7,5 Miliar Hibah Untuk Kelembagaan

SUMENEP, detikkota.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumenep, Madura, Jawa Timur, melalui Dinas Sosial, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Dinsos P3A) menganggarkan dana hibah kelembagaan tahun ini sebesar Rp 7.596.000.000.

Anggaran hibah kelembagaan untuk Masjid, Mushallah, yayasan dan lembaga lainnya itu bersumber dari usulan pokok-pokok pikiran (Pokir) anggota DPRD Kabupaten Sumenep.

Data tersebut disampaikan Kepala Bidang (Kabid) Pemberdayaan Sosial Dinsos P3A Sumenep, Agus Boedianto membenarkan bahwa anggaran dana hibah Rp 7.596.000.000 itu nanti akan diserahkan untuk 103 penerima.

“Tahun 2025 ini kita punya anggaran Rp 7.596.000.000 dengan calon penerima 101 lembaga dan satu rukun kematian dan satunya lagi PMI. Totalnya 103 penerima,” tutur Agus Boedianto saat ditemui di kantornya, Senin (20/01/2025).

Ia menyampaikan, bahwa pihaknya akan melakukan verifikasi lapangan sebelum bantuan itu disalurkan. Tujuannya, untuk memastikan lembaga calon penerima sesuai dengan ketentuan serta mempunyai legalitas yang jelas dari pemerintah.

“Kami masih akan melakukan verval atau verifikasi faktual data mengenai calon penerima, apakah sesuai dengan ketentuan atau tidak,” sebutnya.

Menurutnya, program yang berasal dari pokir DPRD Sumenep ini bisa saja bertambah. Sehingga, pihaknya akan mengupayakan dan dapat tambahan anggaran dana hibah. Alasannya, masih banyak lembaga yang belum ter-cover program tersebut.

“Ini masih kami upayakan agar nanti dapat tambahan anggaran. Agar lembaga yang ter-cover semakin banyak,” kata Agus Boedianto.