PPDI Komitmen Dukung Pemkab Sumenep, Ini Harapan Bupati Fauzi

Sabtu, 25 Maret 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SUMENEP, detikkota.com – Persatuan Perangkat Desa Indonesia (PPDI) Kabupaten Sumenep, Jawa Timur, berkomitmen mendukung kinerja pemerintah daerah setempat.

Ketua PPDI Sumenep, Supriyadi mengatakan, pihaknya akan mendukung seluruh program Pemkab Sumenep serta setiap Pemerintah Desa (Pemdes), agar pembangunan di tingkat desa berkembang, terutama peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM).

“Kami komitmen untuk mendukung semua program pemerintah, baik daerah maupun pusat demi meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” jelasnya, Sabtu (25/3/2023).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Terpisah, Bupati Sumenep Achmad Fauzi meminta PPDI berfungsi meningkatkan kualitas SDM perangkat desa se-Kabupaten Sumenep.

“Kualitas SDM perangkat desa sangat penting ditingkatkan agar dalam menjalankan tugasnya bisa berperan secara maksimal,” katanya.

Menurutnya, peran perangkat desa memiliki posisi strategis dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. Termasuk, dalam upaya mendorong mempercepat keberhasilan pembangunan desa.

Terpenting, lanjut Fauzi, pengurus PPDI mampu menyumbangkan inovasi untuk mengembangkan seluruh potensi di setiap desanya, untuk kemajua desa.(red)

Berita Terkait

Pemkab Probolinggo Perkuat Kesiapsiagaan Hadapi Bencana Hidrometeorologi Awal 2026
Kapolres Sumenep Bangun Sinergi Awal dengan Bupati dan Ketua DPRD
Kapolres Sumenep Sosialisasikan DIPA 2026, Tekankan Pengelolaan Anggaran Akuntabel
Bupati Bangkalan Temui Massa Aksi HMI, Dengarkan Aspirasi Mahasiswa di Depan Kantor Pemkab
Ketua TP PKK Lumajang Dorong Dunia Modeling Jadi Sarana Promosi Budaya Lokal
Pengajuan Kerja Sama Publikasi Media di Diskominfo Purwakarta Dinilai Rumit dan Berbelit
Sumur Bor Keluarkan Gas Mudah Terbakar di Banyuates Sampang, Polisi Hentikan Pengeboran
Warga Kepulauan Tertahan Akibat Cuaca Ekstrem, Baznas Sumenep Langsung Salurkan Logistik

Berita Terkait

Selasa, 20 Januari 2026 - 12:33 WIB

Pemkab Probolinggo Perkuat Kesiapsiagaan Hadapi Bencana Hidrometeorologi Awal 2026

Selasa, 20 Januari 2026 - 00:30 WIB

Kapolres Sumenep Bangun Sinergi Awal dengan Bupati dan Ketua DPRD

Senin, 19 Januari 2026 - 15:49 WIB

Bupati Bangkalan Temui Massa Aksi HMI, Dengarkan Aspirasi Mahasiswa di Depan Kantor Pemkab

Minggu, 18 Januari 2026 - 18:15 WIB

Ketua TP PKK Lumajang Dorong Dunia Modeling Jadi Sarana Promosi Budaya Lokal

Jumat, 16 Januari 2026 - 17:42 WIB

Pengajuan Kerja Sama Publikasi Media di Diskominfo Purwakarta Dinilai Rumit dan Berbelit

Berita Terbaru

Kapolres Sumenep AKBP Anang Hardiyanto saat bersilaturahmi dengan Bupati Sumenep dan Ketua DPRD Kabupaten Sumenep.

Pemerintahan

Kapolres Sumenep Bangun Sinergi Awal dengan Bupati dan Ketua DPRD

Selasa, 20 Jan 2026 - 00:30 WIB