Sutarto Oentersa Terpilih sebagai Ketua Umum Koni Kabupaten Pati 2024-2028

Jumat, 2 Agustus 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sutarto Oentersa (tengah- kemeja merah) terpilih secara aklamasi sebagai Ketum Koni Kabupaten Pati periode 2024-2028.

Sutarto Oentersa (tengah- kemeja merah) terpilih secara aklamasi sebagai Ketum Koni Kabupaten Pati periode 2024-2028.

PATI, detikkota.com – Sutarto Oentersa terpilih secara Sutarto Oentersa Terpilih sebagai Ketua Umum Koni Kabupaten Pati 2024-2028 sebagai Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (Koni) Kabupaten Pati periode 2024-2028.

Keterpilihan Koko (panggilan akrabnya) untuk memimpin organisasi pembinaan olahraga tersebut terjadi melalui Musyawarah Olahraga Kabupaten (Musorkab) 2024 yang berlangsung di Ruang Penjawi Setda Pati pada Kamis (01/08/2024).

Musorkab dihadiri oleh Kepala Dinporapar Kabupaten Pati yang mewakili Pj Bupati Pati, pengurus Koni Provinsi Jawa Tengah, Ketua Umum Koni Kabupaten Pati, Mustamaji, beserta jajarannya, serta pengurus dari 49 cabang olahraga (cabor), masing-masing dengan 3 orang perwakilan sesuai surat mandat.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Musorkab dibuka oleh Pj Bupati Pati melalui Kepala Dinporapar, Rekso Suhartono. Dalam sambutannya, Rekso menyebut bahwa Musorkab adalah langkah nyata Koni sebagai otoritas olahraga di Kabupaten Pati dalam melaksanakan program-programnya.

“Alhamdulillah terselenggara Musorkab yang riang gembira dan kondusif,” kata Rekso Suhartono.

Selain untuk memilih ketua umum, Musorkab juga menjadi ajang pertanggungjawaban pengurus sebelumnya dan penyusunan program kerja untuk periode mendatang.

Rekso juga mengapresiasi kepengurusan Mustamaji yang mampu mengantarkan Kabupaten Pati meraih prestasi 4 besar pada Porprov 2023 Jawa Tengah.

“Kepada pengurus baru, harus peka dan mau menerima masukan untuk pembinaan olahraga Kabupaten Pati lebih baik,” tandasnya.

Dalam sambutannya, Ketua Umum Koni Kabupaten Pati periode 2020-2024, Mustamaji, menyatakan dukungan penuh kepada Sutarto Oentersa untuk memimpin Koni Pati pada periode mendatang.

“Kami mendukung penuh, mudah-mudahan di bawah kepemimpinan Pak Koko, prestasi olahraga Kabupaten Pati menjadi lebih baik,” ucap Mustamaji.

Sutarto Oentersa, yang juga merupakan Ketua Pengkab Persatuan Panahan Indonesia (Perpani), mengapresiasi Musorkab yang secara aklamasi memilih dirinya sebagai Ketua Umum Koni Kabupaten Pati 2024-2028.

“Apresiasi dan terima kasih kepada seluruh jajaran Koni dan pengurus kabupaten cabor yang telah mendukung dan memilih saya,” kata Sutarto Oentersa.

Dalam kepemimpinannya, Sutarto berkomitmen menerapkan visi SEHAT (Sinergis, Elegan, Harmonis, Aktif, dan Transparan) dengan merangkul semua cabor yang ada.

Ia juga berencana menjalankan misi pembinaan organisasi olahraga, penggalian potensi atlet, pelatih, dan stakeholder, serta peningkatan prestasi olahraga dengan dukungan iptek.

Musorkab 2024 Koni Kabupaten Pati yang bertema “Satukan Langkah Meraih Prestasi” diselenggarakan berdasarkan Surat Keputusan Koni Kabupaten Pati Nomor 013/SK.KONI/VI/2024.

 

Berita Terkait

Martins Emils Kuasai Men Elite, Amellya Nur Sifa Unggul di Women Elite Banyuwangi BMX Supercross 2025
Dua Pelajar Bangkalan Harumkan Jatim, Sabet Juara Nasional Pencak Silat O2SN 2025
Satria Muda Indonesia Komwil Purwakarta Raih Juara Umum II di SMI Jabar Championship 4
Empat Atlet Pencak Silat Purwakarta Melaju ke Porprov Jabar 2026
Atlet Ju-Jitsu Lumajang Raih Enam Medali di Unesa Open XIX Southeast Asia 2025
Wali Kota Probolinggo Ikut Laga Persahabatan di Stadion Bayuangga, Ajak Warga Gemar Berolahraga
Ajeng Ayu Syarifah Sabet 5 Emas di Jatim Open 2025, Banggakan Sumenep
Ratusan Peserta Meriahkan Gowes Bareng GOBAR SEJALAN Bangkalan

Berita Terkait

Minggu, 16 November 2025 - 09:17 WIB

Martins Emils Kuasai Men Elite, Amellya Nur Sifa Unggul di Women Elite Banyuwangi BMX Supercross 2025

Jumat, 14 November 2025 - 10:23 WIB

Dua Pelajar Bangkalan Harumkan Jatim, Sabet Juara Nasional Pencak Silat O2SN 2025

Senin, 3 November 2025 - 11:25 WIB

Satria Muda Indonesia Komwil Purwakarta Raih Juara Umum II di SMI Jabar Championship 4

Senin, 27 Oktober 2025 - 12:49 WIB

Empat Atlet Pencak Silat Purwakarta Melaju ke Porprov Jabar 2026

Selasa, 21 Oktober 2025 - 11:48 WIB

Atlet Ju-Jitsu Lumajang Raih Enam Medali di Unesa Open XIX Southeast Asia 2025

Berita Terbaru