Sebanyak 437 Tenaga Medis di Sumenep Ikuti Seleksi CAT PPPK Tahun 2022

Rabu, 14 Desember 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SUMENEP, detikkota.com – Ratusan tenaga medis mengikuti seleksi berbasis Computer Assisted Test (CAT) Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) tahun 2022, untuk memenuhi kebutuhan sebanyak 55 formasi pada jabatan fungsional tenaga kesehatan.

Bupati Sumenep Achmad Fauzi mengatakan, seleksi PPPK tenaga kesehatan itu diharapkan menghasilkan aparatur yang profesional dan berkualitas demi mendorong pembangunan masyarakat di bidang kesehatan.

“Saya mengharapkan bagi peserta yang lolos menjadi PPPK harus mampu menjalankan tugas dan tanggung jawab secara maksimal, jangan sampai menilai dirinya dimana bertugas,” kata Bupati di sela-sela peninjauan pelaksanaan seleksi CAT PPPK tenaga kesehatan, di Aula Kampus Uniba Madura, Selasa (13/12/2022).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Setiap peserta seleksi PPPK sudah menentukan pilihan tempat tugasnya untuk menjadi bagian Pemerintah Kabupaten Sumenep, sehingga jangan malas dalam menjalankan tanggung jawabnya, baik yang bekerja di wilayah daratan maupun kepulauan.

“Peserta yang menjadi PPPK ini, benar-benar bekerja dengan ikhlas dan tulus untuk memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat di wilayah kerjanya masing-masing, karena mereka sendiri yang memilih tempat tugasnya,” tuturnya.

Pada sisi lain, menurut Bupati, pelaksanaan seleksi CAT berjalan lancar tanpa ada kendala yang menghambat pelaksanaannya, karena itulah, tim seleksi Kabupaten Sumenep untuk mempersiapkan pelaksanaan CAT selanjutnya supaya tidak ada masalah.

“Semoga saja, pelaksanaan seleksi CAT PPPK tenaga kesehatan ini, berjalan lancar hingga akhir supaya peserta tidak terganggu dan fokus mengerjakan soal-soal,” terang Bupati.

Sementara Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Sumenep Abd. Majid menambahkan, seleksi secara CAT tidak bisa dimanipulasi, karena setiap peserta yang telah selesai mengerjakan soal langsung keluar nilai.

“Pelaksanaan seleksi dengan sistem CAT terbuka, jadi jelas tidak ada permainan untuk menentukan peserta yang lolos seleksi,” tambahnya.

Peserta seleksi CAT PPPK tenaga kesehatan sebanyak 437 peserta, namun sebanyak 10 peserta mengikuti seleksi di Kota Surabaya, sedangkan sebanyak 427 peserta mengikuti di Kabupaten Sumenep.

Sebanyak 437 peserta itu yakni jabatan apoteker, dokter, dokter gigi, tenaga promosi kesehatan, bidan, perawat, perekam medis, pranata laboratorium kesehatan, refraksionis optisen, sanitarian serta terapi gigi dan mulut.

“Meskipun mengikuti seleksi CAT di luar daerah untuk pelaksanaan sama dengan di Kabupaten Sumenep sesuai aturan,” pungkas Abd. Majid. (Md/red)

Berita Terkait

Polres Sumenep Gelar Sidang BP4R sebagai Bekal Anggota Jelang Pernikahan
Pemkab Bangkalan Resmi Luncurkan Bus Sekolah Gratis Tahun 2026
Kasatpol PP Purwakarta Tetap Menjabat di Tengah Mutasi Sejak Era Dedi Mulyadi
Penataan Birokrasi, Pemkab Sumenep Rotasi Pejabat Eselon II dan IV
Bupati Bangkalan Tekankan Penguatan Sinergi Forkopimda pada Pisah Kenal Kapolres
Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Sumenep Terima Kunjungan FKMSA Universitas Wiraraja
Haji Rudi Tegaskan Isu Pemotongan Anggaran Koperasi Desa Merah Putih di Sumenep Tidak Benar
Dandim 0827/Sumenep Pimpin Tradisi Pelepasan Personel Purnatugas

Berita Terkait

Kamis, 15 Januari 2026 - 14:30 WIB

Polres Sumenep Gelar Sidang BP4R sebagai Bekal Anggota Jelang Pernikahan

Kamis, 15 Januari 2026 - 11:34 WIB

Pemkab Bangkalan Resmi Luncurkan Bus Sekolah Gratis Tahun 2026

Rabu, 14 Januari 2026 - 17:02 WIB

Kasatpol PP Purwakarta Tetap Menjabat di Tengah Mutasi Sejak Era Dedi Mulyadi

Rabu, 14 Januari 2026 - 15:45 WIB

Penataan Birokrasi, Pemkab Sumenep Rotasi Pejabat Eselon II dan IV

Rabu, 14 Januari 2026 - 10:18 WIB

Bupati Bangkalan Tekankan Penguatan Sinergi Forkopimda pada Pisah Kenal Kapolres

Berita Terbaru