Kunjungan 161 Wisman, Bukti Nyata Geliat Pariwisata Sumenep

Rabu, 1 Maret 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SUMENEP, detikkota.com – Ratusan wisatawan mancanegara (wisman) asal Amerika dan Australia berkunjung Kabupaten Sumenep, Jawa Timur. Mereka menikmati wisata sejarah Keraton dan Masjid Jamik, Rabu (1/3/2023).

Warisan budaya nusantara yang dimiliki Kabupaten Sumenep itu menarik minat wisatawan mancanegara untuk berkunjung.

Di Keraton Sumenep, 161 turis melihat langsung kemegahan bangunan serta beberapa peninggalan yang ada di pusat kota. Tidak hanya itu, mereka sangat tertarik dengan batik khas Sumenep hingga mencoba belajar langsung cara membatik kepada para pengrajin.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Bahkan, beberapa dari bule itu juga memborong batik dan blangkon yang dipajang para pengrajin.

Salah seorang wisatawan, Joel, mengaku sangat senang berkunjung ke Sumenep. “Orang-orangnya sangat ramah. Sungguh sangat menakjubkan. Begitu kami datang ke sini, kami disambut dengan sangat baik. Terima kasih,” katanya dalam bahasa Inggris.

Pria asal Australia itu juga mengaku suka terhadap makanan dan jajanan tradisional Sumenep, seperti Getas, Sompel hingga Rengginang.

Kepala Dinas Kebudayaan Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Disbudporapar) Kabupaten Sumenep, Mohammad Iksan mengaku telah mempersiapkan penyambutan kedatangan ratusan turis mancanegara itu.

“Ini jumlahnya 161 orang. Mereka berasal dari beberapa daerah di Amerika, Texas dan California. Ada juga yang dari Australia,” terangnya saat menemani para turis.

Menurut Iksan, ratusan turis mancanegara itu berkunjung ke Sumenep menggunakan kapal pesiar. Mereka turun di dermaga Kecamatan Saronggi.

“Untuk keliling Sumenep, kami menyediakan empat bus. Mereka diajak menikmati sejumlah tempat wisata bersejarah di Sumenep,” pungkasnya.(red)

Berita Terkait

Lumajang Gelar Pameran Tosan Aji Nusantara, Dorong Pelestarian Budaya dan Identitas Bangsa
Kapolres Sumenep Terima Penghargaan Presiden RI atas Dukungan Swasembada Pangan Nasional
Libur Nataru 2025–2026, Kunjungan Wisatawan ke Banyuwangi Tembus 221 Ribu Orang
Jalan Rusak Parah, Warga Montorna Terpaksa Gotong Royong Pikulkan Orang Sakit ke Puskesmas
Insentif Guru Non ASN Dipersoalkan, Komisi IV DPRD Sumenep Buka Ruang Aduan
Awal Tahun 2026, Wabup Lumajang Tinjau Destinasi Wisata Bersama Forkopimda
Disdik Tegaskan Tak Ada Potongan Dana Insentif Guru Non K2 Non ASN, Tantang Sebut Oknum
Insentif Guru Non K2 di Sumenep Diduga Dipangkas hingga Ratusan Ribu Rupiah

Berita Terkait

Sabtu, 10 Januari 2026 - 20:36 WIB

Lumajang Gelar Pameran Tosan Aji Nusantara, Dorong Pelestarian Budaya dan Identitas Bangsa

Rabu, 7 Januari 2026 - 15:58 WIB

Kapolres Sumenep Terima Penghargaan Presiden RI atas Dukungan Swasembada Pangan Nasional

Minggu, 4 Januari 2026 - 11:49 WIB

Libur Nataru 2025–2026, Kunjungan Wisatawan ke Banyuwangi Tembus 221 Ribu Orang

Sabtu, 3 Januari 2026 - 07:15 WIB

Jalan Rusak Parah, Warga Montorna Terpaksa Gotong Royong Pikulkan Orang Sakit ke Puskesmas

Jumat, 2 Januari 2026 - 11:11 WIB

Insentif Guru Non ASN Dipersoalkan, Komisi IV DPRD Sumenep Buka Ruang Aduan

Berita Terbaru