Kepulangan Warda Juara KDI 2023 Disambut Arak-arakan Hingga Pesta Rakyat

Sabtu, 16 Desember 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Juara 1 KDI 2023, Warda disambut antusias masyarakat Kecamatan Pasongsongan saat pulang kampung.

Juara 1 KDI 2023, Warda disambut antusias masyarakat Kecamatan Pasongsongan saat pulang kampung.

SUMENEP, detikkota.com – Masyarakat Kecamatan Pasongsongan, Kabupaten Sumenep, Jawa Timur antusias menyambut kepulangan Warda, Juara 1 Kontes Dangdut Indonesia (KDI) 2023.

Sebagai ungkapan kegembiraan warga tempat asal mahasiswi Unija Sumenep itu menyambutnya dengan arak-arakan musik Tong-tong. Maklum saja, Warda telah mengharumkan nama Sumenep di kancah nasional.

Penyambutan Sang Juara KDI 2023 itu dikemas dengan pesta rakyat dan dipusatkan di Pelabuhan Pasongsongan, Sabtu (16/12/2023).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dalam kesempatan itu, Warda menyampaikan terima kasih pada seluruh masyarakat Kabupaten Sumenep yang telah mendukung selama mengikuti kontes KDI MNCTV.

“Saya juga mengucapkan terima kasih kepada Said Abdullah, Ketua Banggar DPR RI, Bupati Achmad Fauzi Wongsojudo beserta seluruh jajaran Pemerintah Kabupaten Sumenep, Kepala Desa seKabupaten Sumenep,” ucapnya.

Dirinya mengaku bangga sekaligus terharu atas dukungan seluruh masyarakat sehingga bisa bertahan mengikuti KDI mulai babak penyisihan hingga babak akhir, bahkan mampu berhasil menjadi juara 1 KDI 2023.

“Saya berusaha untuk terus meningkatkan kemampuan di seni tarik suara, untuk membawa nama baik Kabupaten Sumenep,” tegasnya.

Sementara Kepala Desa Pasongsongan, Ahmad Saleh Hariyanto mengatakan, acara arak-arakan dan Pesta rakyat Pasongsongan sebagai wujud syukur menyambut kepulangan Warda dengan menyabet Juara 1.

“Terima kasih kepada masyarakat  yang telah membuktikan kecintaan dan dukungan terhadap Warda hingga meraih Juara 1,” kata Kades Iyan, sebutan akrabnya.

“Kami berharap, banyaknya dukungan masyarakat terhadap Warda menjadi motivasi dan semangat untuk terus mengembangkan bakatnya agar makin sukses,” pungkasnya.

Berita Terkait

Enam Siswa SDN Margorejo 1 Surabaya Diduga Keracunan Susu, Wali Kota Eri Instruksikan Pemeriksaan Menyeluruh
DLH Surabaya Selidiki Fenomena Ikan Mabuk di Banyu Urip dan Kalimas, Diduga Akibat Penurunan Kadar Oksigen
Damkar Pamekasan Evakuasi Anak Terkunci di Dalam Mobil Box
Kebakaran Hanguskan Deretan Pertokoan di Ganding, Kerugian Capai Rp1,5 Miliar
Remaja 17 Tahun di Giligenting Tewas Tenggelam Saat Berenang di Dermaga Bringsang, Polisi Lakukan Olah TKP
Empat Kendaraan Terlibat Kecelakaan di Pamekasan, Lima Orang Luka-Luka
Kebakaran Kios Laundry di Pasar Jenggara Tewaskan Seorang Karyawati
Kecelakaan Tunggal di Depan SDN Murtajih 1, Mobil Ringsek Pengemudi Selamat

Berita Terkait

Jumat, 31 Oktober 2025 - 10:24 WIB

Enam Siswa SDN Margorejo 1 Surabaya Diduga Keracunan Susu, Wali Kota Eri Instruksikan Pemeriksaan Menyeluruh

Kamis, 30 Oktober 2025 - 11:42 WIB

DLH Surabaya Selidiki Fenomena Ikan Mabuk di Banyu Urip dan Kalimas, Diduga Akibat Penurunan Kadar Oksigen

Kamis, 23 Oktober 2025 - 22:27 WIB

Damkar Pamekasan Evakuasi Anak Terkunci di Dalam Mobil Box

Kamis, 23 Oktober 2025 - 13:51 WIB

Kebakaran Hanguskan Deretan Pertokoan di Ganding, Kerugian Capai Rp1,5 Miliar

Senin, 20 Oktober 2025 - 18:35 WIB

Remaja 17 Tahun di Giligenting Tewas Tenggelam Saat Berenang di Dermaga Bringsang, Polisi Lakukan Olah TKP

Berita Terbaru