Presiden Jokowi Pastikan Pilkada 2024 Akan Berjalan Lancar

Jumat, 5 Juli 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

JAKARTA, detikkota.com – Presiden Joko Widodo atau Jokowi memastikan bahwa proses Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 akan berjalan sebagaimana yang telah dijadwalkan sebelumnya.

Hal itu Presiden Jokowi sampaikan menyusul atas keputusan Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP) yang menjatuhkan sanksi pemberhentian tetap terhadap Hasyim Asy’ari sebagai Ketua dan Anggota KPU.

Ia terbukti melakukan pelanggaran Kode Etik Penyelenggara Pemilu (KEPP), karena melakukan tindak asusila kepada seorang anggota Panitia Pemilihan Luar Negeri (PPLN) Den Haag, Belanda.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Atas hal itu, Jokowi menyampaikan, bahwa pemerintah menghormati kewenangan Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu atau DKPP dalam memutuskan pemberhentian Ketua Komisi Pemilihan Umum, Hasyim Asy’ari.

“Pemerintah menghormati kewenangan DKPP dalam memutuskan pemberhentian (Ketua KPU RI Hasyim Asy’ari, red) itu,” kata Jokowi menjawab pertanyaan wartawan.

Sementara itu, terkait proses Pilkada yang akan datang, pemerintah berkomitmen akan terus mengawal proses demokrasi tersebut agar berjalan dengan baik, lancar, jujur, dan adil bagi rakyat Indonesia

“Pemerintah juga akan memastikan bahwa Pilkada berjalan dengan baik, lancar, jujur, dan adil,” pungkasnya.

Berita Terkait

PUTR Sumenep Sediakan Layanan Sedot Tinja Resmi dengan Tarif Rp350 Ribu
Pemkab Bangkalan Perkuat Sinergi Informasi melalui Muswil VI RAPI
Presiden Prabowo: Olahraga Cerminan Kekuatan dan Kebangkitan Bangsa
Layanan Adminduk Online Tekan Antrean Pemohon di MPP Siola Surabaya
SPBE Banyuwangi Tertinggi Nasional, KemenPAN-RB Beri Nilai 4,87
Dinas Pertanian Subang Distribusikan Bantuan Program Upland untuk Petani Nanas
Pantau Penyemprotan Padi dengan Drone, Bupati Sumenep Dorong Swasembada Pangan Berbasis Petani
Bunda Indah Ajak Kepala Desa Solid Bangun Lumajang Lewat PKDI

Berita Terkait

Minggu, 11 Januari 2026 - 11:30 WIB

Pemkab Bangkalan Perkuat Sinergi Informasi melalui Muswil VI RAPI

Jumat, 9 Januari 2026 - 14:12 WIB

Presiden Prabowo: Olahraga Cerminan Kekuatan dan Kebangkitan Bangsa

Jumat, 9 Januari 2026 - 14:07 WIB

Layanan Adminduk Online Tekan Antrean Pemohon di MPP Siola Surabaya

Jumat, 9 Januari 2026 - 14:06 WIB

SPBE Banyuwangi Tertinggi Nasional, KemenPAN-RB Beri Nilai 4,87

Kamis, 8 Januari 2026 - 12:21 WIB

Dinas Pertanian Subang Distribusikan Bantuan Program Upland untuk Petani Nanas

Berita Terbaru