Bupati Fauzi Kukuhkan 2.448 BPD se-Kabupaten Sumenep

Rabu, 11 September 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SUMENEP, detikkota.com – Sebanyak 2.448 anggota Badan Permusyawaratan Desa (BPD) se-Kabupaten Sumenep, dilakukan pengukuhan perpanjangan masa jabatan baru secara serentak.

Ribuan anggota BPD yang dikukuhkan itu, perinciannya, yakni masa bhakti 2020-2028 berjumlah 2.430 orang, masa bhakti 2021-2029 sebanyak 7 orang, dan masa bhakti 2022-2030 sebanyak 9 orang.

“Kami mengharapkan dengan penambahan masa bhakti ini, semakin menciptakan hubungan kerja yang harmonis dengan pemerintah desa dan lembaga desa lainnya, karena kondisi desa yang kondusif sangat berdampak pada kesuksesan dalam pelaksanaan pembangunan di segala sektor,” kata Bupati Sumenep Achmad Fauzi Wongsojudo di sela-sela pengukuhan, di Pendopo Agung Keraton, Selasa (10/09/2024).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Perpanjangan anggota BPD dua tahun masa jabatan dari enam tahun menjadi delapan tahun, hendaknya meningkatkan kinerja terutama dalam menampung aspirasi masyarakat untuk menjadi kebijakan di tingkat desa.

“Anggota BPD benar-benar menyampaikan aspirasi masyarakat kepada pemerintahan desa, yang selanjutnya dilakukan musyawarah untuk mencari solusi bersama,” terangnya.

Pada sisi lain, kata Bupati, data perkembangan Indeks Desa Membangun (IDM) dari 2016 sampai dengan 2024 Kabupaten Sumenep mengalami kenaikan dan perubahan sangat signifikan.

“Kabupaten Sumenep pada 2024 ini ada 92 desa berkembang, 137 desa maju, dan 101 desa mandiri, sehingga tidak ada lagi desa sangat tertinggal dan desa tertinggal,” terangnya.

Sementara, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Sumenep Anwar Syahroni Yusuf, menyatakan, sebanyak 330 anggota BPD pengukuhannya dilakukan langsung oleh Bupati di Pendopo, sementara yang lain mengikuti secara luring dari Pendopo Kecamatan masing-masing, baik daratan maupun kepulauan.

“Anggota BPD yang dikukuhkan dari 330 Desa se-Kabupaten Sumenep untuk perpanjangan masa keanggotaan masa bhakti 2020-2028, 2021-2029 dan 2022-2030,” pungkasnya.

Pengukuhan anggota BPD di Pendopo Agung Keraton Sumenep ini, untuk yang pertama kalinya sepanjang sejarah.

Berita Terkait

Pemkab Bangkalan Perkuat Sinergi Informasi melalui Muswil VI RAPI
Layanan Adminduk Online Tekan Antrean Pemohon di MPP Siola Surabaya
SPBE Banyuwangi Tertinggi Nasional, KemenPAN-RB Beri Nilai 4,87
Dinas Pertanian Subang Distribusikan Bantuan Program Upland untuk Petani Nanas
Pantau Penyemprotan Padi dengan Drone, Bupati Sumenep Dorong Swasembada Pangan Berbasis Petani
Bunda Indah Ajak Kepala Desa Solid Bangun Lumajang Lewat PKDI
Kapasitas Fiskal Rendah Jadi Tantangan Utama Penyusunan RKPD Lumajang 2027
Pimpin Apel Perdana 2026, Wali Kota Probolinggo Tekankan Penguatan Kinerja ASN

Berita Terkait

Minggu, 11 Januari 2026 - 11:30 WIB

Pemkab Bangkalan Perkuat Sinergi Informasi melalui Muswil VI RAPI

Jumat, 9 Januari 2026 - 14:07 WIB

Layanan Adminduk Online Tekan Antrean Pemohon di MPP Siola Surabaya

Jumat, 9 Januari 2026 - 14:06 WIB

SPBE Banyuwangi Tertinggi Nasional, KemenPAN-RB Beri Nilai 4,87

Kamis, 8 Januari 2026 - 12:21 WIB

Dinas Pertanian Subang Distribusikan Bantuan Program Upland untuk Petani Nanas

Rabu, 7 Januari 2026 - 16:34 WIB

Pantau Penyemprotan Padi dengan Drone, Bupati Sumenep Dorong Swasembada Pangan Berbasis Petani

Berita Terbaru

Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Bangkalan, Zainal Alim, mewakili Sekda Bangkalan saat memberikan sambutan pada Musyawarah Wilayah VI RAPI Wilayah 1301 Bangkalan di Aula Dinas Pendidikan Kabupaten Bangkalan, Minggu (11/1/2026).

Pemerintahan

Pemkab Bangkalan Perkuat Sinergi Informasi melalui Muswil VI RAPI

Minggu, 11 Jan 2026 - 11:30 WIB