Satgas TMMD Kodim Banyuwangi Sosialisasikan Pengelolaan Sampah Rumah Tangga di Siliragung

Senin, 4 Agustus 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

kegiatan penyuluhan oleh Satgas TMMD bersama warga.

kegiatan penyuluhan oleh Satgas TMMD bersama warga.

BANYUWANGI, detikkota.com – Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-125 dari Kodim 0825/Banyuwangi melaksanakan penyuluhan pengelolaan sampah rumah tangga kepada warga Desa Kesilir, Kecamatan Siliragung, Kabupaten Banyuwangi, pada Senin (4/8/2025).

Kegiatan ini merupakan bagian dari program non-fisik TMMD yang bertujuan meningkatkan kesadaran masyarakat dalam mengelola sampah secara mandiri dan ramah lingkungan.

Komandan Kodim 0825/Banyuwangi, Letkol Arh Joko Sukoyo, S.Sos., M.Han., menyatakan bahwa penyuluhan ini menjadi wujud sinergi antara TNI dan masyarakat untuk menciptakan lingkungan desa yang bersih dan sehat.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Melalui kegiatan ini, kami ingin masyarakat memahami pentingnya mengelola sampah rumah tangga agar tidak mencemari lingkungan dan bisa memberikan manfaat ekonomi jika ditangani dengan tepat,” ungkap Letkol Joko.

Penyuluhan disampaikan oleh Sertu Bambang Darmawan, Babinsa Desa Kesilir, yang menjelaskan cara memilah sampah organik dan anorganik, serta mempraktikkan pembuatan kompos dari limbah rumah tangga.

Warga terlihat antusias mengikuti kegiatan tersebut. Satgas TMMD berharap, edukasi ini mampu mendorong masyarakat untuk menerapkan pengelolaan sampah sejak dari rumah, guna menciptakan desa yang bersih, sehat, dan mandiri.

Berita Terkait

Dandim 0827/Sumenep Hadiri Grand Launching Program Makan Bergizi Gratis di Rubaru
Kapolresta Banyuwangi Berganti, Ipuk Ajak Perkuat Sinergi Jaga Kondusifitas Daerah
32 Tim Meriahkan Kejuaraan Drumband Kabupaten Banyuwangi 2026
Bangkalan Surplus Beras, Bupati Pastikan Ketahanan Pangan Aman hingga 13 Bulan
Aktivitas Galian C di Sekitar Asta Tinggi Sumenep Disorot Paguyuban Potra Potre Budaya Madura
Pemkot Surabaya Gelar Perayaan Natal Kota di Balai Kota
PMII UNIBA Madura Tolak Pilkada Lewat DPRD, Dinilai Ancam Kedaulatan Rakyat
Pantau Penyemprotan Padi dengan Drone, Bupati Sumenep Dorong Swasembada Pangan Berbasis Petani

Berita Terkait

Sabtu, 10 Januari 2026 - 20:30 WIB

Dandim 0827/Sumenep Hadiri Grand Launching Program Makan Bergizi Gratis di Rubaru

Sabtu, 10 Januari 2026 - 20:29 WIB

Kapolresta Banyuwangi Berganti, Ipuk Ajak Perkuat Sinergi Jaga Kondusifitas Daerah

Jumat, 9 Januari 2026 - 18:11 WIB

32 Tim Meriahkan Kejuaraan Drumband Kabupaten Banyuwangi 2026

Kamis, 8 Januari 2026 - 16:28 WIB

Bangkalan Surplus Beras, Bupati Pastikan Ketahanan Pangan Aman hingga 13 Bulan

Kamis, 8 Januari 2026 - 14:02 WIB

Aktivitas Galian C di Sekitar Asta Tinggi Sumenep Disorot Paguyuban Potra Potre Budaya Madura

Berita Terbaru