Dua Desa di Sumenep Resmi Menyandang Status Desa Bersinar 2025

Rabu, 13 Agustus 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SUMENEP, detikkota.com – Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) Sumenep menetapkan Desa Tanjung dan Desa Saronggi sebagai Desa Bersih Narkoba (Bersinar) tahun 2025. Penetapan ini melengkapi capaian tahun sebelumnya, di mana Desa Kertasada, Kecamatan Kalianget, menjadi desa pertama yang meraih predikat tersebut melalui inisiasi Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Sumenep.

Kepala BNNK Sumenep, Bambang Sutrisno, menegaskan bahwa program Desa Bersinar bukan sekadar seremoni, melainkan langkah nyata untuk menggerakkan seluruh elemen masyarakat dalam memerangi penyalahgunaan narkoba. Program ini melibatkan pemerintah daerah, dunia pendidikan, pelaku usaha, tokoh masyarakat, hingga komunitas pemuda.

“Jika Kertasada dibentuk menjadi Desa Bersinar tahun lalu oleh Bakesbangpol, tahun ini kami menambah dua desa lagi, yaitu Tanjung dan Saronggi,” ujarnya, Rabu (13/8/2025).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Menurut Bambang, kegiatan Desa Bersinar mencakup edukasi bahaya narkoba di sekolah, pelatihan keterampilan pencegahan bagi kelompok pemuda, dan pembentukan forum masyarakat untuk mengawasi lingkungan. Ia menekankan pentingnya kesadaran kolektif agar upaya pemberantasan narkoba berjalan optimal.

“Penanganan narkoba bukan hanya tugas aparat penegak hukum. Semua pihak harus bersinergi, termasuk di tingkat desa, untuk memperkuat daya tahan terhadap ancaman narkoba,” tegasnya.

Berita Terkait

PCNU Kabupaten Malang Serukan Aksi Damai “Jumat Putih” Bela Kiai dan Pesantren
Putra Daerah Subang Gagas Sistem Audio Pintar pada KWH untuk Peringatan Pemadaman Listrik
KAI Renovasi Tiga Stasiun di Banyuwangi dengan Nuansa Adat Osing
Wali Kota Surabaya Apresiasi Tim Rescue DPKP atas Aksi Heroik Selamatkan Santri Al-Khoziny
Wabup Subang Kang Akur Ajak Warga Marengmang Bangun Semangat Kolaborasi Saat Peletakan Batu Pertama Masjid Jami’ Al-Kautsar
Dua Truk Sampah DLH Sumenep Tunggak Pajak Sejak Tahun Lalu, Alasan Anggaran Jadi Kendala
Forum Shrimp Fair di Banyuwangi Bahas Solusi Ekspor Udang ke Amerika Serikat
Pemkot Surabaya Perkuat Pendidikan Karakter Anak Lewat Enam Program Prioritas PAUD

Berita Terkait

Kamis, 16 Oktober 2025 - 20:12 WIB

PCNU Kabupaten Malang Serukan Aksi Damai “Jumat Putih” Bela Kiai dan Pesantren

Kamis, 16 Oktober 2025 - 17:43 WIB

Putra Daerah Subang Gagas Sistem Audio Pintar pada KWH untuk Peringatan Pemadaman Listrik

Kamis, 16 Oktober 2025 - 13:10 WIB

KAI Renovasi Tiga Stasiun di Banyuwangi dengan Nuansa Adat Osing

Kamis, 16 Oktober 2025 - 09:20 WIB

Wali Kota Surabaya Apresiasi Tim Rescue DPKP atas Aksi Heroik Selamatkan Santri Al-Khoziny

Rabu, 15 Oktober 2025 - 17:43 WIB

Wabup Subang Kang Akur Ajak Warga Marengmang Bangun Semangat Kolaborasi Saat Peletakan Batu Pertama Masjid Jami’ Al-Kautsar

Berita Terbaru