Warga Branta Pesisir Digegerkan Penemuan Mayat Tanpa Identitas di Pantai

Jumat, 10 Oktober 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Petugas mengevakuasi jasad pria tanpa identitas yang ditemukan di Pantai Dusun Lunas, Desa Branta Pesisir, Kecamatan Tlanakan, Pamekasan, Jumat (10/10/2025).

Petugas mengevakuasi jasad pria tanpa identitas yang ditemukan di Pantai Dusun Lunas, Desa Branta Pesisir, Kecamatan Tlanakan, Pamekasan, Jumat (10/10/2025).

PAMEKASAN, detikkota.com – Warga Desa Branta Pesisir, Kecamatan Tlanakan, Kabupaten Pamekasan, dikejutkan dengan penemuan sesosok mayat laki-laki tanpa identitas (Mr. X) yang terdampar di bibir Pantai Dusun Lunas, Jumat (10/10/2025) pagi sekitar pukul 07.00 WIB.

Camat Tlanakan, Nurhidayati Rasuli, menjelaskan bahwa penemuan tersebut pertama kali diketahui oleh seorang nelayan bernama Abdus Salam (52) saat membersihkan kapal jaring miliknya. Nelayan itu awalnya mengira benda yang dilihatnya adalah sampah laut, namun setelah didekati ternyata jasad manusia.

“Setelah mengetahui itu mayat, saksi langsung melapor ke petugas Tempat Pelelangan Ikan (TPI) Branta Pesisir dan pihak desa,” kata Nurhidayati, seperti mengutip Karimata.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Mendapat laporan tersebut, aparat desa bersama warga segera berkoordinasi dengan pihak kepolisian dan pemerintah kecamatan. Jenazah kemudian dievakuasi ke RSUD Smart Pamekasan untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.

“Hingga saat ini belum ada warga yang mengenali jasad tersebut. Dari hasil penelusuran sementara, tidak ditemukan identitas korban,” jelasnya.

Sementara itu, pihak kepolisian masih melakukan penyelidikan untuk mengungkap asal-usul korban dan kemungkinan penyebab kematian, termasuk dugaan apakah korban merupakan nelayan, pendatang, atau korban kecelakaan laut.

Penulis : Red

Editor : Red

Berita Terkait

Truck Aqua Hantam Minibus di Cijambe Subang, 3 Orang Tewas, 7 Alami Luka Berat, Berikut Daftar Nama Korban Dalam Peristiwa Berdarah Tersebut
Gempa Magnitudo 4,1 Guncang Sumenep, BMKG: Termasuk Rangkaian Gempa Susulan
Dua Santri Asal Sampang Jadi Korban Meninggal Tragedi Runtuhnya Ponpes Al Khoziny Sidoarjo
Pasca Kebakaran, PBM SDN Potoan Daya 2 Pamekasan Tetap Berlangsung di Rumah Warga dan Musala
Korsleting Diduga Jadi Penyebab Kebakaran SDN Potoan Daya 2 Pamekasan
Tragedi di Arjasa, Dua Anak Kecil Tewas Tenggelam di Pantai Mamburit
Gudang Rokok di Pamekasan Terbakar, Kerugian Capai Rp1 Miliar
Gempa Sumenep 6,5 M Persempit Celah Reruntuhan Ponpes Sidoarjo, Korban Makin Terhimpit

Berita Terkait

Jumat, 10 Oktober 2025 - 10:55 WIB

Warga Branta Pesisir Digegerkan Penemuan Mayat Tanpa Identitas di Pantai

Kamis, 9 Oktober 2025 - 19:27 WIB

Truck Aqua Hantam Minibus di Cijambe Subang, 3 Orang Tewas, 7 Alami Luka Berat, Berikut Daftar Nama Korban Dalam Peristiwa Berdarah Tersebut

Rabu, 8 Oktober 2025 - 11:44 WIB

Gempa Magnitudo 4,1 Guncang Sumenep, BMKG: Termasuk Rangkaian Gempa Susulan

Selasa, 7 Oktober 2025 - 08:48 WIB

Dua Santri Asal Sampang Jadi Korban Meninggal Tragedi Runtuhnya Ponpes Al Khoziny Sidoarjo

Senin, 6 Oktober 2025 - 13:23 WIB

Pasca Kebakaran, PBM SDN Potoan Daya 2 Pamekasan Tetap Berlangsung di Rumah Warga dan Musala

Berita Terbaru