BNNK Sumenep Gelar Rapat KOTAN

Kamis, 17 April 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SUMENEP, detikkota.com – Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) Sumenep, Bambang Sutrisno, menggelar Rapat Pengembangan dan Pembinaan Kota/Kabupaten Tanggap Ancaman Narkoba (KOTAN), di KPRI Serba Usaha, Kamis (17/04/2025).

Kepala BNNK Sumenep Bambang Sutrisno menyampaikan, bahwa perilaku penyalahgunaan narkoba sudah sangat memprihatikan, sehingga perlu keterlibatan seluruh elemen. Sebab, persoalan narkoba tidak hanya menjadi tanggung jawab pemerintah, namun semua harus bersinergi.

“Sebagai upaya mewujudkan KOTAN, kami melaksanakan koordinasi dan kerja sama dengan seluruh pemangku kepentingan yang ada,” ujar Bambang Sutrisno.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dikatakan, Pemerintah Kabupaten Sumenep mengajak seluruh elemen yang hadir dari masing-masing OPD, BUMN, BUMD, Perguruan Tinggi, TP-PKK dan seluruh elemen yang bisa bersinergi dalam melaksanakan dan mencegah penyalahgunaan narkoba di lingkungan unit kerja dan organisasi.

“Setidaknya bisa dimulai dari ketahanan keluarga dengan keharmonisan keluarga baru ketahanan masyarakat,” tandasnya.

Bambang juga mengingatkan, agar hasil dari kegiatan tersebut dapat ditindaklanjuti setidaknya diawali dari masing-masing keluarga, lingkungan dan tempat kerja.

Dengan menyosialisasikan informasi yang sudah diterima dalam kegiatan tersebut, sehingga banyak yang tahu berkaitan dengan bahaya dan cara menyikapinya.

“Misalnya saja ketika dicurigai dalam keluarga ada yang pakai hendaknya dilaporkan ke BNNK untuk dilakukan rehabilitasi, jangan sampai sudah ditangkap petugas yang tentunya akan dilakukan proses hukum dan tidak bisa hanya dilakukan rehabilitasi,” tegasnya.

Sementara selain Kepala BNNK Sumenep sebagai narasumber dalam kegiatan tersebut Sekretaris Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (P3A), Kusmawati, mengupas tentang perilaku sehat, keluarga harmonis, dan sosial erat mewujudkan Kabupaten Sumenep tanggap narkoba.

Berita Terkait

Bupati dan Wabup Subang Ikuti Ziarah Nasional di TMP Cidongkol
Wabup dan Sekda Subang Sampaikan Jawaban Bupati atas Pandangan Fraksi DPRD Terkait RAPBD 2026
Pemkab Sumenep dan Universitas PGRI Bersinergi Kembangkan Pembangunan Daerah
Dua Pelajar Diamankan Polisi Usai Curi Motor di Halaman Masjid Sampang
Bupati Pamekasan Pastikan Rotasi Pejabat Eselon II Dilakukan Profesional
Polsek Lenteng Fasilitasi Penyelesaian Kasus Dugaan Pencurian dan Pelecehan di Ellak Daya
Istri Pelaku Penganiayaan Kurir JNT di Pamekasan Resmi Jadi Tersangka
Tim Validasi Kota Sehat 2025 Tinjau Lapangan di Kota Probolinggo

Berita Terkait

Jumat, 3 Oktober 2025 - 11:05 WIB

Bupati dan Wabup Subang Ikuti Ziarah Nasional di TMP Cidongkol

Jumat, 3 Oktober 2025 - 11:04 WIB

Wabup dan Sekda Subang Sampaikan Jawaban Bupati atas Pandangan Fraksi DPRD Terkait RAPBD 2026

Senin, 29 September 2025 - 20:22 WIB

Pemkab Sumenep dan Universitas PGRI Bersinergi Kembangkan Pembangunan Daerah

Minggu, 28 September 2025 - 15:08 WIB

Dua Pelajar Diamankan Polisi Usai Curi Motor di Halaman Masjid Sampang

Jumat, 26 September 2025 - 19:03 WIB

Bupati Pamekasan Pastikan Rotasi Pejabat Eselon II Dilakukan Profesional

Berita Terbaru

Bupati Subang Reynaldy Putra Andita BR bersama Wakil Bupati Agus Masykur Rosyadi saat mengikuti Ziarah Nasional di Taman Makam Pahlawan (TMP) Cidongkol, Jumat (3/10/2025).

Pemerintahan

Bupati dan Wabup Subang Ikuti Ziarah Nasional di TMP Cidongkol

Jumat, 3 Okt 2025 - 11:05 WIB

Petugas pemadam kebakaran berusaha memadamkan api yang membakar gudang rokok di Desa Sokalelah, Kecamatan Kadur, Pamekasan, Jumat (3/10/2025).

Peristiwa

Gudang Rokok di Pamekasan Terbakar, Kerugian Capai Rp1 Miliar

Jumat, 3 Okt 2025 - 10:10 WIB