Bupati Fauzi Dianugerahi Sebagai Tokoh Inspiratif Atas Dedikasinya dalam Pelestarian Budaya Keris

Minggu, 20 April 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SUEMENEP, detikkota.com – Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo, menerima penghargaan sebagai Tokoh Inspiratif dari Sekretariat Nasional Perkerisan Indonesia (SNKI). Penghargaan itu diserahkan langsung oleh Ketua SNKI, Fadli Zon, dalam kegiatan International Contemporary Keris Fest 2025, PT Brawijaya Multi Usaha melalui Brawijayan Mondiacult yang digelar di Malang.

Penghargaan ini diberikan atas dedikasi Bupati Fauzi dalam melestarikan budaya keris melalui pembangunan Monumen Keris di Kabupaten Sumenep. Keberadaan monumen tersebut dinilai sebagai langkah nyata dalam mengangkat kembali kejayaan warisan leluhur di bidang perkerisan.

Dalam keterangan resminya, Bupati Fauzi menyampaikan rasa syukur dan bangga atas apresiasi tersebut. Ia menekankan bahwa penghargaan ini bukan hanya miliknya, melainkan milik seluruh masyarakat Sumenep yang telah turut menjaga dan merawat nilai-nilai budaya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Hari ini kami mendapatkan penghargaan sebagai tokoh inspiratif dari Ketua Strategi Nasional Keuangan Inklusi (SNKI), Fadli Zon. Ini membuktikan bahwa keberadaan Sumenep merupakan salah satu hal yang penting berkaitan dengan perkerisan,” ujar Bupati Fauzi, Sabtu (19/04) malam.

Ia juga menambahkan, bahwa penghargaan ini menjadi bukti bahwa langkah Sumenep dalam pelestarian budaya, khususnya keris, mendapat pengakuan nasional. “Karena hari ini eventnya memang berkaitan dengan Tosan Aji. Mantap Sumenep!,” tambahnya.

Dikenal sebagai daerah dengan warisan budaya yang kaya, Sumenep terus berupaya menjadi pusat pelestarian dan pengembangan budaya tradisional, salah satunya dengan menjadikan keris sebagai identitas budaya yang membanggakan.

Berita Terkait

Bupati dan Wabup Subang Ikuti Ziarah Nasional di TMP Cidongkol
Wabup dan Sekda Subang Sampaikan Jawaban Bupati atas Pandangan Fraksi DPRD Terkait RAPBD 2026
Kobaran Semangat dari Canteng Koneng: Menjaga Nyala Batik Sumenep
Pemkab Sumenep dan Universitas PGRI Bersinergi Kembangkan Pembangunan Daerah
Hari Jadi ke-666, Kota Probolinggo Gelar Panggung Hiburan Rakyat di Stadion Bayuangga
Bupati Pamekasan Pastikan Rotasi Pejabat Eselon II Dilakukan Profesional
Tim Validasi Kota Sehat 2025 Tinjau Lapangan di Kota Probolinggo
Disnaker Sumenep Buka Pelatihan Multimedia Gelombang 3 Tahun 2025

Berita Terkait

Jumat, 3 Oktober 2025 - 11:05 WIB

Bupati dan Wabup Subang Ikuti Ziarah Nasional di TMP Cidongkol

Jumat, 3 Oktober 2025 - 11:04 WIB

Wabup dan Sekda Subang Sampaikan Jawaban Bupati atas Pandangan Fraksi DPRD Terkait RAPBD 2026

Kamis, 2 Oktober 2025 - 09:57 WIB

Kobaran Semangat dari Canteng Koneng: Menjaga Nyala Batik Sumenep

Senin, 29 September 2025 - 20:22 WIB

Pemkab Sumenep dan Universitas PGRI Bersinergi Kembangkan Pembangunan Daerah

Sabtu, 27 September 2025 - 09:58 WIB

Hari Jadi ke-666, Kota Probolinggo Gelar Panggung Hiburan Rakyat di Stadion Bayuangga

Berita Terbaru

Bupati Subang Reynaldy Putra Andita BR bersama Wakil Bupati Agus Masykur Rosyadi saat mengikuti Ziarah Nasional di Taman Makam Pahlawan (TMP) Cidongkol, Jumat (3/10/2025).

Pemerintahan

Bupati dan Wabup Subang Ikuti Ziarah Nasional di TMP Cidongkol

Jumat, 3 Okt 2025 - 11:05 WIB

Petugas pemadam kebakaran berusaha memadamkan api yang membakar gudang rokok di Desa Sokalelah, Kecamatan Kadur, Pamekasan, Jumat (3/10/2025).

Peristiwa

Gudang Rokok di Pamekasan Terbakar, Kerugian Capai Rp1 Miliar

Jumat, 3 Okt 2025 - 10:10 WIB