SUMENEP, detikkota.com – Bupati Sumenep, Achmad Fauzi, mendatangi keluarga korban kebakaran Depo Pertamania Plumpanga Jakarta Utara, di Desa Saroka, Kecamatan Saronggi, Kabupaten Sumenep, Jawa Timur, Sabtu (11/3/2023).
Warga Sumenep yang menjadi korban kebakaran Depo Pertamina Plumpang Jakarta Utara sebanyak 2 orang, yakni Dayu Normawati (39) dan anaknya, Hardito (20).
Bupati Achmad Fauzi datang bersama Kapolres Sumenep AKBP Edo Satya Kentriko, Kadinsos P3A Sumenep Drs Achmad Dzulkarnain, Kepala BPBD Wahyu Kurniawan Pribadi, Kapolsek dan Camat Saronggi.
“Kami datang untuk bersilaturrahmi, dan mengantarkan sedikit bantuan dari Pemkab Sumenep, sebagai bentuk empati terhadap alamarhumah. Semoga keluarga diberikan ketabahan, dan alamarhumah diberikan tempat yang layak di sisi Allah SWT”, kata Bupati.
Menurutnya, apa yang dialami kedua korban merupakan takdir yang Maha Kuasa.
“Tidak ada manusia yang menginginkan musibah. Kami ikut berduka dan berbelasungkawa atas meniggalny kedua korban”, tambahnya.
Dalam kesempatan itu, Bupati Fauzi berjanji akan membantu pendidikan 2 anak korban lainnya, yang saat ini masih kelas 1 SMP dan kelas 2 SMA agar bisa melanjutkan sekolah sampai lulus.
Fauzi menceritakan awal mula dirinya menerima informasi dari Pertamina bahwa ada 2 warga Sumenep menjadi korban kebakaran Depo Pertamina Plumpang, Jakarta Utara.
“Begitu ada informasi, saya langsung meminta Kepala BPBD dan Dinsos untuk melakukan kroscek, dan ternyata benar ada 2 warga Sumenep yang menjadi korban kebakaran”, tuturnya.
Selain tali asih dari Pemkab Sumenep, lanjutnya, pihak Pertamina juga telah memberika santunan untuk kedua anak korban.
“Semoga ini semua, bisa sedikit meringankan beban anak-anak almarhumah yang ditinggal” harapnya.(red)