Ceo Media detikkota Terima Vaksinasi Tahap II

Ceo Media detikkota Pada Saat Terima Vaksinasi Tahap II

SUMENEP, detikkota.com – Didik Haryanto, Ceo Media detikkota sekaligus Owner Batik Tulis Canteng Koneng menerima Vaksinasi Covid-19 tahap II di Puskesmas Manding, Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, Jumat (12/3/2021).

Seperti diketahui vaksinasi Covid-19 ini ada dua tahap, rentang waktu dari vaksin tahap pertama dengan vaksin tahap kedua adalah 14 hari, oleh karena itu kegiatan vaksin tersebut dia ikuti.

Banner

Sebelumnya seperti biasa, ada beberapa prosedur yang harus di lakukan sebelum pemberian vaksin dilakukan, seperti menjawab beberapa pertanyaan (screning) dan tentunya cek tensi.

Berdasarkan tahap yang di jalani tersebut, melakukan Vaksinasi tahap II ini. Dia meyakini adalah satu langkah upaya dalam menangani virus Covid-19.

“Masyarakat tidak usah takut, vaksin itu aman dan halal, saya sudah melakukannya dan rasanya lebih percaya diri dan merasa nyaman,” ujarnya.

“Dengan vaksin kita dapat melindungi diri kita dan orang lain, mari kita sukseskan program pemerintah ini dengan vaksinasi,” pungkasnya. (Md)

title="banner"
Banner