Dandim 0726/Sukoharjo, Tinjau Langsung Cek Proyek TMMD di Desa Pranan

Jumat, 15 Maret 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SUKOHARJO, detikkota.com – Dandim 0726/Sukoharjo, Letkol Czi Slamet Riyadi, S.E didampingi Kapolres Sukoharjo AKBP Sigit, S.I.K.,M.H. dan Danramil 11/Polokarto Kapten Inf Mustamin, meninjau langsung ke lokasi pelaksanaan kegiatan Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) Sengkutung Tahap I di desa Pranan, Kecamatan Polokarto, Kabupaten Sukoharjo, Kamis (14/03/2024).

Dandim 0726/Sukoharjo mengatakan, bahwa kunjungan ke lokasi tersebut bertujuan untuk memastikan dan melihat langsung sejauh mana proses dan perkembangan pengerjaan kegiatan TMMD Sengkutung Tahap I tersebut.

“Hari ini saya dan pak kapolres meninjau proyek untuk mengecek langsung hasil proyek apakah sudah sesuai dengan rencana selain itu juga untuk meningkatkan motivasi kerja, agar semua pekerjaan dan tahapan tahapannya dapat berjalan maksimal dan lancar,” ucap Dandim.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dandim 0726/Sukoharjo Letkol Czi Slamet Riyadi, S.E. lebih lanjut mengatakan, hingga saat ini, progres TMMD berjalan baik sesuai tahapannya, tanpa hambatan yang dapat mempengaruhi proses pengerjaan di lapangan. Ia juga sangat mengapresiasikan kerja keras anggota Kodim 0726/Sukoharjo dan dukungan penuh masyarakat setempat.

“Saat ini sesuai dengan laporan dari Pasiterdim pembuatan betonisasi jalan Desa Pranan dan pembuatan talud jalan Desa Pranan sudah mencapai 98%,” tegas Dandim.

Dandim berharap, TMMD ini tidak hanya bertujuan untuk membantu Pemerintah Daerah dalam meningkatkan roda perekonomian dan percepatan pembangunan, akan tetapi momen ini juga dapat dijadikan sabagai sarana untuk membangun hubungan emosional antara TNI dan Masyarakat, sehingga kemanungalan TNI dengan Rakyat semakin kuat dalam menjaga persatuan dan kesatuan.

“Kami berharap dan memastikan semua program kegiatan TMMD di Desa Prana, berjalan sesuai rencana, selesai tepat waktu, dan memberikan manfaat besar bagi masyarakat,” pungkas Dandim.

Selain meninjau Dandim 0726/Sukoharjo juga memberikan bantuan sembako kepada warga masyarakat yang saat itu sedang membantu pembangunan bentonisasi jalan.

Berita Terkait

Kota Probolinggo Semarak, Pro Night Culture Festival Season 2 Kembali Jadi Magnet Warga
Pisah Sambut Ketua PN Lumajang, Pranata Subhan Resmi Gantikan Redite Ika Septiana
Festival Nyunggi Susu Meriahkan The Seven Lakes Festival 2025 di Probolinggo
Pemkab Sumenep Salurkan Tunjangan Kehormatan bagi 1.225 Guru Ngaji
Bupati Sumenep Tekankan Pengelolaan Dana Desa Harus Berorientasi pada Kesejahteraan Warga
Pemkab Banyuwangi Raih Tiga Penghargaan pada Inotek Award 2025
Pemkab Bangkalan Gelar Bimtek PPID untuk Perkuat Keterbukaan Informasi Publik
Pemkab Banyuwangi Hadirkan Dokter Spesialis di Puskesmas untuk Perkuat Layanan Kesehatan

Berita Terkait

Minggu, 16 November 2025 - 12:54 WIB

Kota Probolinggo Semarak, Pro Night Culture Festival Season 2 Kembali Jadi Magnet Warga

Minggu, 16 November 2025 - 09:18 WIB

Pisah Sambut Ketua PN Lumajang, Pranata Subhan Resmi Gantikan Redite Ika Septiana

Sabtu, 15 November 2025 - 20:45 WIB

Festival Nyunggi Susu Meriahkan The Seven Lakes Festival 2025 di Probolinggo

Jumat, 14 November 2025 - 18:10 WIB

Pemkab Sumenep Salurkan Tunjangan Kehormatan bagi 1.225 Guru Ngaji

Jumat, 14 November 2025 - 12:22 WIB

Bupati Sumenep Tekankan Pengelolaan Dana Desa Harus Berorientasi pada Kesejahteraan Warga

Berita Terbaru