SUMENEP, detikkota.com – Kapolres Sumenep AKBP Anang Hardiyanto, S.I.K., mengawali masa tugasnya dengan melakukan silaturahmi ke Pemerintah Kabupaten Sumenep. Dalam kunjungan tersebut, Kapolres menemui Bupati Sumenep Dr. Achmad Fauzi Wongsojudo, S.H., M.H., serta Ketua DPRD Kabupaten Sumenep H. Zainal Arifin, S.H., sebagai upaya memperkuat sinergi lintas instansi.
Pertemuan yang berlangsung dalam suasana hangat itu menjadi ajang perkenalan sekaligus penguatan komunikasi antara Polres Sumenep dengan jajaran pemerintah daerah dan DPRD. Kapolres Sumenep menegaskan komitmennya untuk terus berkolaborasi dalam menjaga keamanan serta mendukung pembangunan berkelanjutan di Kabupaten Sumenep.
“Kami siap bersinergi dan bergandengan tangan dengan pemerintah daerah maupun DPRD demi mewujudkan Sumenep yang aman, maju, dan sejahtera,” ujar AKBP Anang Hardiyanto.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Bupati Sumenep Dr. Achmad Fauzi Wongsojudo menyambut baik kunjungan tersebut dan mengapresiasi langkah cepat Kapolres dalam membangun komunikasi dengan pemerintah daerah. Menurutnya, sinergi antara Polri dan pemerintah merupakan kunci utama dalam menjaga stabilitas keamanan dan kelancaran pembangunan.

Sementara itu, Ketua DPRD Kabupaten Sumenep H. Zainal Arifin menyampaikan harapannya agar kerja sama antara Pemda, DPRD, dan Polres Sumenep terus terjalin solid. Ia menekankan pentingnya kolaborasi untuk menjawab berbagai tantangan sosial serta meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.
Kapolres Sumenep berharap sinergitas yang telah terbangun dapat terus dipertahankan. Ia menegaskan Polres Sumenep akan selalu hadir di tengah masyarakat, mendukung program pemerintah, serta menjaga situasi kamtibmas agar tetap aman dan kondusif di seluruh wilayah Kabupaten Sumenep.
Penulis : Red
Editor : Red







