Mahasiswa Berprestasi dan Difabel Terima Beasiswa dari Bupati Baddrut Tamam

Banner

PAMEKASAN, detikkota.com – Mahasiswa berprestasi dan difabel terima beasiswa dari Pemerintah Kabupaten Pamekasan, Madura, Jawa Timur.

Beasiswa tersebut diserahkan langsung oleh Baddrut Tamam, Bupati Pamekasan, Madura di Peringgitan Dalam Rumah Dinas Bupati, Senin (10/5/2021) siang.

Banner

Turut hadir mahasiswa dan pimpinan sejumlah perguruan tinggi, diantaranya dari Universitas Islam Madura (UIM) dan Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Madura serta jajaran pejabat di lingkungan Pemkab Pamekasan.

Baddrut Tamam menyampaikan terimakasih kepada berbagai pihak yang turut mendukung dalam penyerahan beasiswa tersebut utamanya Bank Rakyat Indonesia (BRI) yang telah memberikan sebagian corporate sosial responsibility (CSR) untuk kemajuan pendidikan di daerahnya.

“Mudah-mudahan nanti, prioritas CSR yang akan diberikan berikutnya bisa bertambah. Karena ini sesuai dengan program prioritas pemkab di bidang pendidikan,” ujar Baddrut dalam sambutannya

Orang nomer satu di bumi gerbang salam ini
menambahkan, pemberian CSR untuk pendidikan tentu akan menunjang Sumber Daya Manusia (SDM) Mahasiswa Pamekasan sebagai harapan pemimpin di masa depan.

“Makin banyak beasiswa untuk mahasiswa berprestasi, makin banyak pula mahasiswa yang berkualitas,” ujar mantan anggota DPRD Jawa Timur dua periode tersebut.

Darwis Muhammad, Pemimpin BRI Cabang Pamekasan mengungkapkan, bahwa pemberian CSR bertemakan ‘Indonesia Cerdas’ itu merupakan sumbangsih dan tanggungjawab instansinya dalam mencerdaskan kehidupan bangsa.

Sementara, untuk total CSR yang diberikan BRI sebanyak Rp. 65 juta untuk total 13 mahasiswa. Kedepan pihaknya berjanji akan menambah CSR untuk kepentingan sosial lainnya di Pamekasan.

“Nanti akan banyak lagi CRS yang akan menyentuh kesosialan di Kabupaten Pamekasan,” janjinya.

Diketahui, pada tahun 2021 ini, target Pemkab Pamekasan yaitu memberikan 2000 beasiswa untuk lulusan sekolah dasar (SD) atau yang sederajat yang ingin melanjutkan pendidikannya di pesantren. Kemudian Pemkab akan memfasilitasi lulusan Sekolah Menengah Atas (SMA) dan yang sederajat yang mempunyai keinginan melanjutkan pendidikan jurusan kedokteran di Unair dan beberapa sekolah kedinasan lainnya. (Fauzi)

title="banner"