Masa Tanam Kedua, Dandim Bersama Bupati Sumenep Gelar Gerakan Tanam Padi

Jumat, 9 Mei 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SUMENEP, detikkota.com – Dandim 0827/Sumenep Letkol Inf Yoyok Wahyudi, S.I.P.,M.Han turun ke sawah melakukan gerakan tanam padi masa tanam kedua bersama Bupati Sumenep Achmad Fauzi Wongsojudo, S.H.,M.H., Kamis (08/05/2025).

Kegiatan berlangsung di Desa Pore, Kecamatan Lenteng, Kabupaten Sumenep. Turut hadir Wakil Bupati Sumenep KH. Imam Hasyim, Wakapolres Sumenep Kompol Masyhur Ade, S.I.K.,M.H., Kadis DKPP Sumenep Chainur Rasyid, Camat Lenteng beserta staf, Korluh BPP Lenteng, kelompok tani dan undangan lainnya.

Dandim 0827/Sumenep Letkol Inf Yoyok Wahyudi mengatakan gerakan tanam padi masa tanam kedua itu merupakan bagian dari percepatan swasembada pangan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Hari ini kita menanam padi di lahan seluas 60 hektar dengan estimasi per hektar mencapai 6,5 ton gabah,” ujarnya.

Pihaknya optimis di masa tanam kedua itu, para petani di wilayah Kabupaten Sumenep terus meningkatkan produksi padi.

“Harapan kita walaupun hujan sudah berkurang, tapi ketersediaan air disini masih cukup sehingga sawah tetap produktif,” ungkap Yoyok.

Yoyok Wahyudi juga menyatakan komitmennya terus mendukung Pemerintah Kabupaten Sumenep dalam meningkatkan swasembada pangan yang telah diprogramkan oleh Pemerintah Pusat.

“Kodim 0827/Sumenep selalu siap mendukung, kapanpun kita mau menanam atau panen. Ini juga bentuk dukungan nyata terhadap petani lokal untuk menjaga ketersediaan pangan,” ucapnya.

Kegiatan ditutup dengan penanaman simbolis oleh Forkopimda Kabupaten Sumenep, DKPP Sumenep, Camat Lenteng bersama para petani, dilanjutkan penyerahan bibit padi Inpari 42 sebanyak 1,5 ton kepada 10 kelompok tani di Kecamatan Lenteng oleh Bupati Sumenep.

Berita Terkait

DPD RI Kunjungi Pemkot Surabaya, Bahas Evaluasi UU No. 3/2014 tentang Perindustrian
Bupati Bangkalan Tinjau Rumah Daur Ulang, Tegaskan Pengolahan Sampah Kini Berjalan Optimal
Wali Kota Surabaya Dampingi Menkop RI Bahas Penguatan Koperasi Merah Putih di Unair
Rakor Baznas–UPZ Sumenep: Wabup Tekankan Akuntabilitas Pengelolaan ZIS
Terapkan Tiga Jurus Utama, Sumenep Berhasil Tekan Kemiskinan 2025
Percepatan Layanan Publik Berbasis Data, Inovasi Bangga Command Center Masuk Penilaian Lapangan
Inovasi Karna Pitaloka Bangkalan Diresmikan, Kementan Sebut Jadi Model Nasional Perbaikan Tata Kelola Pupuk
DPUTR Purwakarta Gerak Cepat Tanggapi Laporan Jalan Rusak di Tegal Munjul, Perbaikan Dimulai Hari Ini

Berita Terkait

Selasa, 25 November 2025 - 10:10 WIB

Bupati Bangkalan Tinjau Rumah Daur Ulang, Tegaskan Pengolahan Sampah Kini Berjalan Optimal

Selasa, 25 November 2025 - 09:56 WIB

Wali Kota Surabaya Dampingi Menkop RI Bahas Penguatan Koperasi Merah Putih di Unair

Senin, 24 November 2025 - 14:42 WIB

Rakor Baznas–UPZ Sumenep: Wabup Tekankan Akuntabilitas Pengelolaan ZIS

Jumat, 21 November 2025 - 21:09 WIB

Terapkan Tiga Jurus Utama, Sumenep Berhasil Tekan Kemiskinan 2025

Jumat, 21 November 2025 - 17:57 WIB

Percepatan Layanan Publik Berbasis Data, Inovasi Bangga Command Center Masuk Penilaian Lapangan

Berita Terbaru