Pemkab Sumenep Gelar Doa Bersama untuk Keselamatan Negeri

Selasa, 2 September 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bupati Sumenep Achmad Fauzi Wongsojudo bersama Wakil Bupati KH. Imam Hasyim saat menghadiri doa bersama di Pendopo Agung Keraton.

Bupati Sumenep Achmad Fauzi Wongsojudo bersama Wakil Bupati KH. Imam Hasyim saat menghadiri doa bersama di Pendopo Agung Keraton.

SUMENEP, detikkota.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumenep menggelar doa bersama di Pendopo Agung Keraton, Selasa (2/9/2025). Kegiatan ini menjadi wujud keprihatinan sekaligus ikhtiar spiritual memohon perlindungan Allah SWT agar bangsa dan daerah senantiasa dijauhkan dari musibah serta potensi ancaman yang mengganggu stabilitas.

Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo, menyebut doa bersama merupakan bentuk solidaritas sekaligus tanggung jawab moral untuk menjaga keutuhan bangsa. “Melalui doa bersama ini, diharapkan bangsa dan daerah dijauhkan dari segala bentuk bencana, perpecahan, serta potensi konflik,” ujarnya.

Menurut Bupati, kegiatan tersebut juga menjadi momentum memperkuat nilai persatuan, solidaritas, dan kepedulian sosial di tengah masyarakat. Ia mengajak seluruh elemen berperan aktif menjaga suasana kondusif agar Kabupaten Sumenep tetap aman dan damai.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Fauzi menambahkan doa bersama dapat dilaksanakan secara berkala, tidak hanya saat terjadi bencana atau krisis, melainkan sebagai bagian dari tradisi sosial dan spiritual untuk mempererat silaturahmi serta semangat persaudaraan.

“Doa bersama sebagai tradisi yang terus dijaga dan dirawat, sekaligus memperkuat ikatan sosial masyarakat,” pungkasnya.

Berita Terkait

Layanan Adminduk Online Tekan Antrean Pemohon di MPP Siola Surabaya
SPBE Banyuwangi Tertinggi Nasional, KemenPAN-RB Beri Nilai 4,87
Dinas Pertanian Subang Distribusikan Bantuan Program Upland untuk Petani Nanas
Pantau Penyemprotan Padi dengan Drone, Bupati Sumenep Dorong Swasembada Pangan Berbasis Petani
Bunda Indah Ajak Kepala Desa Solid Bangun Lumajang Lewat PKDI
Kapasitas Fiskal Rendah Jadi Tantangan Utama Penyusunan RKPD Lumajang 2027
Pimpin Apel Perdana 2026, Wali Kota Probolinggo Tekankan Penguatan Kinerja ASN
Tantangan 2026, Wabup Sumenep Tekankan Budaya Kerja Modern ASN

Berita Terkait

Jumat, 9 Januari 2026 - 14:07 WIB

Layanan Adminduk Online Tekan Antrean Pemohon di MPP Siola Surabaya

Jumat, 9 Januari 2026 - 14:06 WIB

SPBE Banyuwangi Tertinggi Nasional, KemenPAN-RB Beri Nilai 4,87

Kamis, 8 Januari 2026 - 12:21 WIB

Dinas Pertanian Subang Distribusikan Bantuan Program Upland untuk Petani Nanas

Rabu, 7 Januari 2026 - 16:34 WIB

Pantau Penyemprotan Padi dengan Drone, Bupati Sumenep Dorong Swasembada Pangan Berbasis Petani

Rabu, 7 Januari 2026 - 16:24 WIB

Bunda Indah Ajak Kepala Desa Solid Bangun Lumajang Lewat PKDI

Berita Terbaru

Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani.

Pemerintahan

SPBE Banyuwangi Tertinggi Nasional, KemenPAN-RB Beri Nilai 4,87

Jumat, 9 Jan 2026 - 14:06 WIB