Pemkot Surabaya Raih Anugerah Humas Indonesia sebagai Institusi Publik Terpopuler di Media Sosial

Jumat, 26 September 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SURABAYA, detikkota.com – Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya meraih penghargaan Anugerah Humas Indonesia (AHI) kategori Institusi Publik Terpopuler di Media Sosial yang digelar di JW Marriott Hotel Surabaya, Kamis (25/9/2025) malam.

Plt. Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Dinkominfo) Surabaya, M. Fikser, menyatakan capaian ini merupakan hasil kerja kolektif seluruh pihak, termasuk media, pegiat sosial, dan influencer yang ikut membantu publikasi program pemerintah kota.

“Penghargaan ini adalah bukti kerja bersama. Kolaborasi ini membuat informasi tentang Surabaya semakin dikenal dan populer di media sosial,” ujarnya, Jumat (26/9/2025).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Fikser menambahkan, keberhasilan tersebut lahir dari gerakan kolektif di bawah kepemimpinan Wali Kota Eri Cahyadi. Popularitas di media sosial, kata dia, berdampak positif karena memudahkan masyarakat mengetahui berbagai kebijakan publik yang sedang dijalankan.

Menurutnya, keterbukaan informasi mendorong warga untuk berperan aktif dalam pembangunan, tidak hanya memberikan usulan, tetapi juga terlibat langsung dalam program pemerintahan.

“Kami berharap masyarakat terus memberikan masukan, dukungan, sekaligus pengawasan agar Surabaya semakin baik,” terangnya.

Lebih lanjut, ia mengungkapkan strategi Pemkot dalam menyebarluaskan informasi adalah dengan melibatkan generasi milenial dan Gen Z agar ikut menyebarkan program-program kota melalui media sosial pribadi mereka.

Penulis : Red

Editor : Red

Berita Terkait

78 Personel Polres Sumenep Ikuti Ujian Beladiri Polri untuk Kenaikan Pangkat Periode 1 Januari 2025
Polres Pamekasan Amankan Lima Pelaku Tambahan Kasus Pengeroyokan di Depan Masjid Asy Syuhada
Dua Guru Luwu Utara Terima Surat Rehabilitasi dari Presiden Prabowo
Pekerja Dapur MBG Sumenep Belum Dibayar, Muncul Nama Pihak Ketiga yang Tak Dikenal
Polres Sumenep Dapat Apresiasi Polda Jatim Berkat Inisiatif Anggota Bangun Fasilitas Ibadah
Satpas Polres Sumenep Tingkatkan Pelayanan Masyarakat Melalui Program Polisi Menyapa
Tim Itwasda Polda Jatim Gelar Audit Kinerja Tahap II di Polres Sumenep
BMKG Imbau Warga Jatim Waspadai Cuaca Ekstrem, Lumajang Masuk Daerah Rawan

Berita Terkait

Kamis, 13 November 2025 - 13:03 WIB

78 Personel Polres Sumenep Ikuti Ujian Beladiri Polri untuk Kenaikan Pangkat Periode 1 Januari 2025

Kamis, 13 November 2025 - 10:57 WIB

Polres Pamekasan Amankan Lima Pelaku Tambahan Kasus Pengeroyokan di Depan Masjid Asy Syuhada

Kamis, 13 November 2025 - 10:24 WIB

Dua Guru Luwu Utara Terima Surat Rehabilitasi dari Presiden Prabowo

Kamis, 13 November 2025 - 08:50 WIB

Pekerja Dapur MBG Sumenep Belum Dibayar, Muncul Nama Pihak Ketiga yang Tak Dikenal

Selasa, 11 November 2025 - 12:23 WIB

Polres Sumenep Dapat Apresiasi Polda Jatim Berkat Inisiatif Anggota Bangun Fasilitas Ibadah

Berita Terbaru

salah satu jenis Watu Semeru yang menjadi incaran kolektor luar negeri.

Lifestyle

Watu Semeru dari Lumajang Kian Diminati Kolektor Mancanegara

Jumat, 14 Nov 2025 - 10:28 WIB