Pemprov Jatim Resmi Luncurkan CSIRT Bersama untuk Perkuat Keamanan Siber Daerah

Rabu, 2 Juli 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Provinsi Jawa Timur secara resmi meluncurkan CSIRT Bersama (Computer Security Incident Response Team) dalam upaya memperkuat ketahanan dan penanganan insiden keamanan siber di tingkat daerah.

Provinsi Jawa Timur secara resmi meluncurkan CSIRT Bersama (Computer Security Incident Response Team) dalam upaya memperkuat ketahanan dan penanganan insiden keamanan siber di tingkat daerah.

MALANG, detikkota.com – Pemerintah Provinsi Jawa Timur secara resmi meluncurkan CSIRT Bersama (Computer Security Incident Response Team) dalam upaya memperkuat ketahanan dan penanganan insiden keamanan siber di tingkat daerah. Kegiatan peluncuran berlangsung di Kota Malang pada Selasa (1/7/2025) dan dihadiri oleh perwakilan dari seluruh kabupaten/kota se-Jawa Timur.

Acara ini juga dirangkaikan dengan Forum Persandian se-Jawa Timur yang diikuti lebih dari 150 peserta dari Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) kabupaten/kota, termasuk perwakilan dari Kabupaten Bangkalan, Jember, Nganjuk, Ngawi, Pasuruan, dan Sampang. Diskominfo Kabupaten Bangkalan diwakili oleh Sekretaris Dinas, Yuyun Fajar Novela.

Kepala Bidang Persandian Diskominfo Provinsi Jawa Timur dalam sambutannya menyatakan bahwa pembentukan dan penguatan CSIRT merupakan langkah strategis menghadapi eskalasi ancaman siber yang kian kompleks. “Langkah ini harus dilakukan secara kolektif dan kolaboratif untuk melindungi kedaulatan data dan informasi publik,” ujarnya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Sementara itu, Kepala Diskominfo Provinsi Jawa Timur menekankan pentingnya kualitas sumber daya manusia (SDM) dalam mendukung pertahanan siber daerah. Ia menyebutkan bahwa kekuatan utama CSIRT terletak pada soliditas antar Diskominfo kabupaten/kota. “Sistem sekuat apapun akan rapuh jika tidak didukung oleh SDM yang kompeten,” tegasnya.

Deputi III Keamanan Siber dan Sandi Pemerintahan dan Pembangunan Manusia Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN), Dr. Sulistyo, S.Si, S.T., M.Si, turut hadir dan memberikan arahan. Ia menjelaskan bahwa pembentukan Tim Tanggap Insiden Siber (TTIS) merupakan bagian dari program nasional yang ditetapkan oleh pemerintahan Presiden Prabowo untuk tahun 2025.

“BSSN bertanggung jawab dalam penguatan keamanan siber nasional. Kami mendukung penuh terbentuknya TTIS di seluruh instansi, baik pusat maupun daerah, serta terus melakukan monitoring dan notifikasi terhadap anomali trafik siber,” jelasnya.

Ia juga menyampaikan dua langkah awal yang harus dilakukan untuk meningkatkan keamanan siber, yakni identifikasi aset digital seperti lisensi perangkat lunak dan antivirus, serta merespons cepat notifikasi insiden dari BSSN.

Dengan peluncuran CSIRT Bersama dan pelaksanaan forum persandian ini, Pemerintah Provinsi Jawa Timur berharap terwujudnya sinergi antar daerah dalam menjaga keamanan informasi sebagai pondasi transformasi digital yang kuat dan terpercaya di tingkat lokal maupun nasional.

Berita Terkait

Momen HUT KORPRI, Pemkab Pasuruan Hormati Jasa Pahlawan Lewat Ziarah dan Tabur Bunga
Wakil Bupati Lumajang Ajak Desa Jadi Pusat Pertumbuhan Ekonomi Baru
Pisah Sambut Ketua PN Lumajang, Pranata Subhan Resmi Gantikan Redite Ika Septiana
Pemkab Sumenep Salurkan Tunjangan Kehormatan bagi 1.225 Guru Ngaji
Bupati Sumenep Tekankan Pengelolaan Dana Desa Harus Berorientasi pada Kesejahteraan Warga
Pemkab Banyuwangi Raih Tiga Penghargaan pada Inotek Award 2025
Pemkab Bangkalan Gelar Bimtek PPID untuk Perkuat Keterbukaan Informasi Publik
Pemkab Banyuwangi Hadirkan Dokter Spesialis di Puskesmas untuk Perkuat Layanan Kesehatan

Berita Terkait

Senin, 17 November 2025 - 10:58 WIB

Momen HUT KORPRI, Pemkab Pasuruan Hormati Jasa Pahlawan Lewat Ziarah dan Tabur Bunga

Senin, 17 November 2025 - 09:22 WIB

Wakil Bupati Lumajang Ajak Desa Jadi Pusat Pertumbuhan Ekonomi Baru

Minggu, 16 November 2025 - 09:18 WIB

Pisah Sambut Ketua PN Lumajang, Pranata Subhan Resmi Gantikan Redite Ika Septiana

Jumat, 14 November 2025 - 18:10 WIB

Pemkab Sumenep Salurkan Tunjangan Kehormatan bagi 1.225 Guru Ngaji

Jumat, 14 November 2025 - 12:22 WIB

Bupati Sumenep Tekankan Pengelolaan Dana Desa Harus Berorientasi pada Kesejahteraan Warga

Berita Terbaru

Proyek pembangunan Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) atau dapur Makan Bergizi Gratis (MBG) yang berlokasi di Jl. Adirasa Desa Kolor, Kecamatan Kota, Kabupaten Sumenep

Daerah

Pelaksana Proyek Dapur Gizi Diduga Tahan Upah Pekerja

Senin, 17 Nov 2025 - 13:51 WIB