SUMENEP, detikkota.com – Pengurus Komisariat Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PK PMII) STKIP PGRI Sumenep masa khidmat 2024-2025 resmi dilantik, Sabtu (20/07/2024).
Pelantikan tersebut dilaksanakan di Aula K. Hajar Dewantara, Kabupaten Sumenep dengan mengusung tema “Refleksi Kaderisasi, Kesatuan Internal dalam Rekonstruksi Nilai dan Gerakan”.
Kegiatan tersebut dilanjutkan dengan Focus Group Discussion (FGD) bertajuk “Tourism Empowerment in Improving Sumenep’s Sustinable Economy”. Turut hadir sebagai pembicara yakni, Mohammad Iksan, Kadisbudporapar dan Hairul Anwar, Komisaris PT Ini Beritaku.id.
Ketua Majelis Pembina Komisariat (Mabinkom) PMII STKIP PGRI Sumenep, Andi Budiman, mengucapakan selamat atas pelantikan PK PMII STKIP PGRI Sumenep.
Ia meminta kepengurusan yang baru dilantik tersebut mampu menumbuhkembangkan solidaritas dan keharmonisan seluruh Keluarga Besar PMII STKIP PGRI Sumenep.
“Proses pengkaderan pada semua tingkatan di internal Komisariat harus berjalan secara maksimal,” pesannya.
Lebih lanjut, Ketua Umum PC PMII Sumenep, Agus Salim, menyampaikan, Pengurus Komisariat yang baru dilantik menjadi ujung tombak PMII STKIP PGRI Sumenep dimasa depan.
Menurutnya, Proses kaderisasi harus disusun secara sistematis untuk menjawab tantangan zaman saat ini. Pemupukan intelektual seluruh kader menjadi prioritas utama dalam pengkaderan.
“PMII saat ini tidak sama dengan PMII tahun 60-an, sehingga harus menyesuaikan dengan pergeseran zaman,” tuturnya.
Selanjutnya, Ketua PK PMII STKIP PGRI Sumenep, Syaurur Rofi, dalam sambutannya menegaskan akan menjaga solidaritas dan keharmonisan intenal organisasi.
Selain itu, dirinya juga mengaku akan menjalankan roda kaderisasi secara maksimal.
“Sejak saat ini, kami tegaskan akan menjaga organisasi baik secara kelembagaan dan pengkaderan,” tegasnya.