Pesan Kasdim kepada Puluhan Anggota Kodim 0827/Sumenep yang Naik Pangkat

Senin, 14 April 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SUMENEP, detikkota.com – Kodim 0827/Sumenep menggelar upacara pelantikan kenaikan pangkat Perwira, Bintara dan Tamtama Periode 1 April 2025 terhadap 25 orang anggota di lapangan Makodin setempat, Senin (14/04/2025).

Acara kenaikan pangkat ditandai dengan penanggalan pangkat lama dan pemasangan pangkat baru oleh Kasdim 0827/Sumenep Mayor Cba Ari Pamungkas.

Saat membacakan amanat Dandim 0827/Sumenep, Ari Pamungkas, mengatakan bahwa kenaikan pangkat, pada hakikatnya merupakan penghargaan yang diberikan oleh negara dan bangsa atas prestasi dan dedikasi dalam melaksanakan tugas dan pengabdian, sesuai bidang dan tanggung jawab jabatan yang diembannya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Disamping itu, kenaikan pangkat juga merupakan kehormatan yang dikaitkan dengan pembinaan karier personel, sehingga diharapkan menjadi sumber motivasi dan inspirasi untuk memantapkan etos kerja bagi para anggota.

“Tunjukkan bahwa kalian memang pantas memperoleh promosi kenaikan pangkat, sehingga dalam sanubari para prajurit sekalian, tertanam suatu pemahaman bahwa kenaikan pangkat hanya diberikan kepada prajurit yang berprestasi dan setia untuk mengabdi kepada bangsa dan negara,” ujarnya.

Dirinya juga berpesan, anggota yang naik pangkat agar tetap memegang prinsip bisa bermanfaat bagi kesatuan dan masyarakat sekitar.

“Apapun posisi kita, pangkat kita yang penting bermanfaat bagi masyarakat sekitar, jadi dalam perjalanan karir rekan-rekan agar betul-betul dinikmati setiap langkah yang dilakukan dan bermanfaat,” ungkap Kasdim.

“Terakhir, kita ucapkan selamat bagi anggota yang telah naik pangkat satu tingkat lebih tinggi dari pangkat yang sebelumnya, Semoga dengan kenaikan pangkat ini, para anggota sekalian dapat mensyukurinya sebagai Anugerah dari Tuhan Yang Maha Kuasa,” imbuhnya.

Dalam kegiatan tersebut turut hadir perwira staf, Danramil jajaran, perwakilan bintara dan tamtama setiap Koramil jajaran.

Berita Terkait

Wali Kota Eri Cahyadi Tunjukkan Inovasi PSEL Benowo kepada Bupati Bantul
Dispendukcapil Surabaya: Seribu Warga Meninggal Belum Dilaporkan, Berpotensi Ganggu Data Kependudukan
Bupati Sumenep Sampaikan Nota Keuangan Raperda APBD 2026 di Rapat Paripurna DPRD
Bupati Malang Serahkan Hibah Fasilitas Persampahan dan Luncurkan Layanan UPT-PP Tumpang Kloter III
Wali Kota Probolinggo Pimpin Rapat Staf, Tekankan Kekompakan dan Inovasi Pasca Rotasi Pejabat
Bupati dan Wabup Subang Ikuti Ziarah Nasional di TMP Cidongkol
Wabup dan Sekda Subang Sampaikan Jawaban Bupati atas Pandangan Fraksi DPRD Terkait RAPBD 2026
Dari Kisah Ibu Tunanetra hingga Siswi SMA, Harapan Baru Tumbuh di Sekolah Rakyat Banyuwangi

Berita Terkait

Selasa, 7 Oktober 2025 - 15:56 WIB

Wali Kota Eri Cahyadi Tunjukkan Inovasi PSEL Benowo kepada Bupati Bantul

Senin, 6 Oktober 2025 - 23:43 WIB

Dispendukcapil Surabaya: Seribu Warga Meninggal Belum Dilaporkan, Berpotensi Ganggu Data Kependudukan

Senin, 6 Oktober 2025 - 13:47 WIB

Bupati Malang Serahkan Hibah Fasilitas Persampahan dan Luncurkan Layanan UPT-PP Tumpang Kloter III

Senin, 6 Oktober 2025 - 13:37 WIB

Wali Kota Probolinggo Pimpin Rapat Staf, Tekankan Kekompakan dan Inovasi Pasca Rotasi Pejabat

Jumat, 3 Oktober 2025 - 11:05 WIB

Bupati dan Wabup Subang Ikuti Ziarah Nasional di TMP Cidongkol

Berita Terbaru