Pihak HCML Bantah KLM Putri Kuning Tenggelam Di Area Pengeboran

Kamis, 20 Juli 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Proses pemulangan korban tenggelamnya KLM Putri Kuning ke rumah duka di Situbondo.

Proses pemulangan korban tenggelamnya KLM Putri Kuning ke rumah duka di Situbondo.

SUMENEP, detikkota.com – Kontraktor Kontrak Kerja Sama (KKKS) Husky-CNOOC Madura Limited (HCML) menyatakan lokasi kecelakaan KLM Putri Kuning bukan di area lokasi sumur migas MAC.

“Tidak ada kejadian apa pun di lapangan. Apalagi, sampai ada kapal yang menabrak platform (tiang RIG) MAC,” kata Hamim Tohari, Manager Regional Office and Relations HCML,  dalam keterangan tertulisnya, Kamis (20/7/2023).

Menurutnya, titik koordinat sebagaimana yang dirilis Polres Sumenep bukanlah koordinat sumur MAC.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Informasi dari tim kami di lapangan, koordinat yang dirilis Polres Sumenep adalah Latitude -7.37681652 dan Longitude 113.91003326. Titik tersebut jauh dari sumur MAC,” tegas Hamim.

Selain itu, lanjutnya, di sumur MAC terdapat 130 orang anggota tim proyek HCML yang sedang bekerja untuk menyelesaikan ”
‘Mobile Offshore Production Unit (MOPU)’.

“Mereka bekerja dan tinggal di lokasi sumur (area offshore/lepas pantai). Di lokasi, ada sejumlah pekerja yang beraktivitas dan tidak ada kejadian apa pun,” jelas Hamim Tohari.

Sebelumnya, KLM Putri Kuning yang mengangkut bahan bangunan dari Pelabuhan Panarukan di Kabupaten Situbondo ke Pulau Gili Raja di Kabupaten Sumenep menabrak dinding RIG salah satu perusahaan migas di perairan Pulau Gili Raja, pada Rabu (19/7/2023) sekitar pukul 02.00 WIB dini hari.

Korban kecelakaan kapal yang ditemukan meninggal yakni Sumarni, warga Kecamatan Kendit di Kabupaten Situbondo, serta Sima, warga Kecamatan Bungatan di Kabupaten Situbondo.

Korban kecelakaan kapal yang selamat terdiri atas yakni Saruji (Nakhoda), Subairi (ABK), Laili (ABK), Dani (warga Sumenep), Jumarwi (warga Situbondo), serta Herik dan Bambang (warga Situbondo).

Sedangkan korban kecelakaan kapal yang belum ditemukan sebanyak 2 orang yang saat ini sedang dilakukan pencarian oleh Tim Gabungan Polres Sumenep.

Berita Terkait

Banjir Baru di Situbuled Picu Amarah Warga, DPUTR dan Perkim Dikecam
Angin Puting Beliung Terjang Desa Payudan Dundang, Polisi Bersama TNI Gerak Cepat Bantu Warga
Bentrok Ojol dan Buruh Saat Aksi Demo di Purwakarta, Situasi Memanas
Banjir Rendam Enam Desa di Banyuwangi Selatan, 739 KK Terdampak
Hujan Deras Sebabkan Sejumlah Sungai Meluap di Banyuwangi, Petugas Lakukan Penanganan Cepat
Kurang dari 24 Jam, Polres Pamekasan Tangkap Pelaku Pembunuhan di Depan Masjid Agung Asy Syuhada
Gempa Bumi Bermagnitudo 4,2 Guncang Sumenep, BMKG: Akibat Aktivitas Sesar Aktif Bawah Laut
Ratusan Warga Terdampak Banjir di Pamekasan, Air Mulai Surut Pagi Ini

Berita Terkait

Selasa, 30 Desember 2025 - 17:25 WIB

Banjir Baru di Situbuled Picu Amarah Warga, DPUTR dan Perkim Dikecam

Senin, 22 Desember 2025 - 19:53 WIB

Angin Puting Beliung Terjang Desa Payudan Dundang, Polisi Bersama TNI Gerak Cepat Bantu Warga

Senin, 22 Desember 2025 - 17:55 WIB

Bentrok Ojol dan Buruh Saat Aksi Demo di Purwakarta, Situasi Memanas

Minggu, 23 November 2025 - 16:57 WIB

Banjir Rendam Enam Desa di Banyuwangi Selatan, 739 KK Terdampak

Selasa, 18 November 2025 - 09:18 WIB

Hujan Deras Sebabkan Sejumlah Sungai Meluap di Banyuwangi, Petugas Lakukan Penanganan Cepat

Berita Terbaru