Pimpin Apel Perdana 2026, Wali Kota Probolinggo Tekankan Penguatan Kinerja ASN

Senin, 5 Januari 2026

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Wali Kota Probolinggo dr. Aminuddin saat memimpin apel hari pertama kerja tahun 2026 di halaman Kantor Wali Kota Probolinggo, Senin (05/01/2026).

Wali Kota Probolinggo dr. Aminuddin saat memimpin apel hari pertama kerja tahun 2026 di halaman Kantor Wali Kota Probolinggo, Senin (05/01/2026).

PROBOLINGGO, detikkota.com – Wali Kota Probolinggo dr. Aminuddin memimpin apel hari pertama kerja tahun 2026 yang digelar di halaman Kantor Wali Kota Probolinggo, Senin (05/01/2026). Dalam kesempatan tersebut, ia menekankan pentingnya semangat baru dan penguatan kinerja aparatur sipil negara (ASN) dalam menghadapi tantangan di tahun 2026.

Apel tersebut diikuti Wakil Wali Kota Ina Dwi Lestari, Penjabat Sekretaris Daerah Rey Suwigtyo, para kepala perangkat daerah, camat, staf di lingkungan Sekretariat Daerah, serta perwakilan perangkat daerah lainnya. Bertindak sebagai Komandan Upacara Kepala Bagian Hukum Setda Kota Probolinggo, Aditya Ramadhan Lawado.

Dalam arahannya, Wali Kota Aminuddin mengingatkan ASN untuk meninggalkan pola pikir tahun sebelumnya dan fokus menatap target kinerja di tahun 2026. Ia juga menyampaikan apresiasi atas capaian Pemerintah Kota Probolinggo sepanjang tahun 2025 yang berhasil meraih 23 penghargaan tingkat nasional dan umum.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Menurutnya, tahun 2026 akan menjadi periode penguatan kinerja berbasis evaluasi dan pemantauan berkala. Seluruh kinerja, mulai dari tingkat kelurahan hingga perangkat daerah, akan dipantau secara rutin melalui sistem dashboard kinerja.

“Ke depan, kinerja tidak lagi menunggu akhir tahun, tetapi akan terpantau dalam hitungan bulan bahkan minggu untuk memastikan target tercapai,” ujarnya.

Wali Kota optimistis capaian kinerja yang konsisten dapat meningkatkan jumlah penghargaan di tahun 2026. Ia menargetkan setiap perangkat daerah mampu mencapai minimal 80 persen target kinerja.

Dalam kesempatan tersebut, Wali Kota juga memaparkan sejumlah proyek strategis yang akan mulai menunjukkan hasil pada tahun 2026, di antaranya pembukaan kembali Alun-Alun Kota Probolinggo pada 10 Januari, pengembangan kawasan Soekarno-Hatta, revitalisasi GOR Ahmad Yani, pembangunan kawasan Cokro, serta meningkatnya minat investasi swasta di Kota Probolinggo.

Menutup arahannya, Wali Kota Aminuddin mengajak seluruh ASN untuk menjaga semangat pengabdian dan memperkuat kolaborasi guna mewujudkan visi pembangunan “Probolinggo Bersolek”. Apel perdana tersebut ditutup dengan menyanyikan lagu Maju Tak Gentar secara bersama-sama sebagai simbol semangat dan komitmen bersama.

Penulis : Dy/Fa

Editor : Red

Berita Terkait

Pantau Penyemprotan Padi dengan Drone, Bupati Sumenep Dorong Swasembada Pangan Berbasis Petani
Bunda Indah Ajak Kepala Desa Solid Bangun Lumajang Lewat PKDI
Kapasitas Fiskal Rendah Jadi Tantangan Utama Penyusunan RKPD Lumajang 2027
Tantangan 2026, Wabup Sumenep Tekankan Budaya Kerja Modern ASN
Wabup Sumenep Tekankan Program Kerja ASN Harus Terukur dan Berdampak bagi Masyarakat
Pemkab Bangkalan Serahkan 1.988 SK PPPK Paruh Waktu Tenaga Pendidikan
Pemkab Bangkalan Serahkan SK PPPK Paruh Waktu, Bupati Tegaskan Tidak Ada Pemotongan Gaji
Pengabdian Berbuah Kepastian, Ribuan Honorer Banyuwangi Jadi PPPK

Berita Terkait

Rabu, 7 Januari 2026 - 16:34 WIB

Pantau Penyemprotan Padi dengan Drone, Bupati Sumenep Dorong Swasembada Pangan Berbasis Petani

Rabu, 7 Januari 2026 - 16:24 WIB

Bunda Indah Ajak Kepala Desa Solid Bangun Lumajang Lewat PKDI

Rabu, 7 Januari 2026 - 16:13 WIB

Kapasitas Fiskal Rendah Jadi Tantangan Utama Penyusunan RKPD Lumajang 2027

Senin, 5 Januari 2026 - 14:37 WIB

Pimpin Apel Perdana 2026, Wali Kota Probolinggo Tekankan Penguatan Kinerja ASN

Senin, 5 Januari 2026 - 10:13 WIB

Tantangan 2026, Wabup Sumenep Tekankan Budaya Kerja Modern ASN

Berita Terbaru

Bupati Lumajang Indah Amperawati foto bersama saat menghadiri pengukuhan pengurus DPC PKDI Kabupaten Lumajang periode 2025–2030 di Pendopo Suhanto Agro, Kecamatan Sukodono, Rabu (7/1/2026).

Pemerintahan

Bunda Indah Ajak Kepala Desa Solid Bangun Lumajang Lewat PKDI

Rabu, 7 Jan 2026 - 16:24 WIB