Presiden Jokowi Pastikan Pilkada 2024 Akan Berjalan Lancar

Jumat, 5 Juli 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

JAKARTA, detikkota.com – Presiden Joko Widodo atau Jokowi memastikan bahwa proses Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 akan berjalan sebagaimana yang telah dijadwalkan sebelumnya.

Hal itu Presiden Jokowi sampaikan menyusul atas keputusan Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP) yang menjatuhkan sanksi pemberhentian tetap terhadap Hasyim Asy’ari sebagai Ketua dan Anggota KPU.

Ia terbukti melakukan pelanggaran Kode Etik Penyelenggara Pemilu (KEPP), karena melakukan tindak asusila kepada seorang anggota Panitia Pemilihan Luar Negeri (PPLN) Den Haag, Belanda.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Atas hal itu, Jokowi menyampaikan, bahwa pemerintah menghormati kewenangan Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu atau DKPP dalam memutuskan pemberhentian Ketua Komisi Pemilihan Umum, Hasyim Asy’ari.

“Pemerintah menghormati kewenangan DKPP dalam memutuskan pemberhentian (Ketua KPU RI Hasyim Asy’ari, red) itu,” kata Jokowi menjawab pertanyaan wartawan.

Sementara itu, terkait proses Pilkada yang akan datang, pemerintah berkomitmen akan terus mengawal proses demokrasi tersebut agar berjalan dengan baik, lancar, jujur, dan adil bagi rakyat Indonesia

“Pemerintah juga akan memastikan bahwa Pilkada berjalan dengan baik, lancar, jujur, dan adil,” pungkasnya.

Berita Terkait

Rakor Baznas–UPZ Sumenep: Wabup Tekankan Akuntabilitas Pengelolaan ZIS
Pemkab Lumajang Pastikan Penanganan Pascabencana Semeru Berbasis Data Akurat
Pemkab Lumajang Larang Pengungsian Liar dan Posko Tidak Resmi Selama Darurat Erupsi Semeru
Pemkab Lumajang Tegaskan Pentingnya Validasi Data Pengungsi untuk Efisiensi Dapur Umum
Terapkan Tiga Jurus Utama, Sumenep Berhasil Tekan Kemiskinan 2025
Percepatan Layanan Publik Berbasis Data, Inovasi Bangga Command Center Masuk Penilaian Lapangan
Inovasi Karna Pitaloka Bangkalan Diresmikan, Kementan Sebut Jadi Model Nasional Perbaikan Tata Kelola Pupuk
Pemkab dan Pemprov Jatim Tinjau Penanganan Dampak Erupsi Semeru

Berita Terkait

Senin, 24 November 2025 - 14:42 WIB

Rakor Baznas–UPZ Sumenep: Wabup Tekankan Akuntabilitas Pengelolaan ZIS

Senin, 24 November 2025 - 08:59 WIB

Pemkab Lumajang Pastikan Penanganan Pascabencana Semeru Berbasis Data Akurat

Sabtu, 22 November 2025 - 11:21 WIB

Pemkab Lumajang Larang Pengungsian Liar dan Posko Tidak Resmi Selama Darurat Erupsi Semeru

Sabtu, 22 November 2025 - 11:18 WIB

Pemkab Lumajang Tegaskan Pentingnya Validasi Data Pengungsi untuk Efisiensi Dapur Umum

Jumat, 21 November 2025 - 21:09 WIB

Terapkan Tiga Jurus Utama, Sumenep Berhasil Tekan Kemiskinan 2025

Berita Terbaru