Tahun Ini, Pemkab Sumenep Libatkan Pelajar SD dan SMP Dalam Upacara Peringatan HUT Kemerdekaan RI

Jumat, 18 Agustus 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bupati Sumenep, H. Achmad Fauzi Wongsojudo.

Bupati Sumenep, H. Achmad Fauzi Wongsojudo.

SUMENEP, detikkota.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumenep, Jawa Timur akan melibatkan melibatkan pelajar tingkat SD dan SMP dalam upacara bendera Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Republik Indonesia tahun 2023, Kamis (17/8/2023) besok di halaman Kantor Bupati setempat.

Sebelumnya, Pemkab Sumenep hanya melibatkan pelajar SMA, TNI, Polri dan ASN saat upacara bendera 17 Agustus tersebut.

Bupati Sumenep, H. Achmad Fauzi Wongsojudo mengatakan, keterlibatan pelajar SD dan SMP penting agar generasi muda dapat merasakan dan mengetahui secara langsung setiap prosesi upacara peringatan HUT Republik Indonesia.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Besok kami akan undang juga siswa SD dan SMP. Jadi mereka kita libatkan agar bisa mengetahui secara langsung prosesnya seperti apa,” ucap Fauzi Rabu (16/8/2023).

Selain itu, kata Bupati Fauzi, pelibatan pelajar SD dan SMP juga untuk memupuk rasa nasionalisme dan kecintaan mereka pada bangsa Indonesia.

“Mereka ini generasi bangsa. Jadi, dengan dilibatkan dalam upacara bendera juga bisa merasakan langsung. Mempupuk rasa nasionalisme kepada generasi muda itu penting,” tandasnya.

Dalam pelaksanaan upacara bendera memperingati HUT ke-78 Republik Indonesia tahun ini, Pemkab Sumenep akan melibatkan sekitar 400 peserta, termasuk undangan.

“Nanti mereka (siswa SD dan SMP) akan mengenakan pakaian adat. Kita berharap semua berjalan lancar tanpa kendala,” harap Bupati Fauzi.

Berita Terkait

Presiden Prabowo: Olahraga Cerminan Kekuatan dan Kebangkitan Bangsa
Layanan Adminduk Online Tekan Antrean Pemohon di MPP Siola Surabaya
SPBE Banyuwangi Tertinggi Nasional, KemenPAN-RB Beri Nilai 4,87
Dinas Pertanian Subang Distribusikan Bantuan Program Upland untuk Petani Nanas
Pantau Penyemprotan Padi dengan Drone, Bupati Sumenep Dorong Swasembada Pangan Berbasis Petani
Bunda Indah Ajak Kepala Desa Solid Bangun Lumajang Lewat PKDI
Kapasitas Fiskal Rendah Jadi Tantangan Utama Penyusunan RKPD Lumajang 2027
Pemerintah Bentuk Satgas Percepatan Pemulihan Pascabencana Aceh, Sumut, dan Sumbar

Berita Terkait

Jumat, 9 Januari 2026 - 14:12 WIB

Presiden Prabowo: Olahraga Cerminan Kekuatan dan Kebangkitan Bangsa

Jumat, 9 Januari 2026 - 14:07 WIB

Layanan Adminduk Online Tekan Antrean Pemohon di MPP Siola Surabaya

Jumat, 9 Januari 2026 - 14:06 WIB

SPBE Banyuwangi Tertinggi Nasional, KemenPAN-RB Beri Nilai 4,87

Kamis, 8 Januari 2026 - 12:21 WIB

Dinas Pertanian Subang Distribusikan Bantuan Program Upland untuk Petani Nanas

Rabu, 7 Januari 2026 - 16:34 WIB

Pantau Penyemprotan Padi dengan Drone, Bupati Sumenep Dorong Swasembada Pangan Berbasis Petani

Berita Terbaru

Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani.

Pemerintahan

SPBE Banyuwangi Tertinggi Nasional, KemenPAN-RB Beri Nilai 4,87

Jumat, 9 Jan 2026 - 14:06 WIB