Viral! Mobil SIGAP di Pamekasan Terperosok ke Jurang

Jumat, 11 Desember 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PAMEKASAN, detikkota.com – Warga Kabupaten Pamekasan dihebohkan dengan adanya mobil SIGAP yang terperosok ke jurang tepatnya di Jalan Teko’an Opet, Desa Bajur, Kecamatan Waru, Pamekasan, Madura, Jawa Timur.

Mobil SIGAP yang diketahui milik Desa Sumber Waru ini terperosok kejurang pada Jum’at (11/12) dini hari.

Amir Chamdani, Koordinator Pamekasan Call Care (PCC) Kabupaten Pamekasan menyampaikan, berdasarkan laporan yang diterimanya, kejadian itu diawali saat Ali Wafa, sopir mobil SIGAP tersebut mau menjemput orang sakit.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Hujan lebat, terus tiba-tiba ada pohon jati tumbang sampek mengenai mobil bagian belakang,” ujarnya. Jum’at (11/12/2020)

Pengemudi kaget dan tak terkontrol akibatnya mobil itu kemudian oleng hingga akhirnya terperosok ke jurang sekitar sepanjang 50 meter.

Amir juga menyebut, tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini. Hanya saja mobil yang dikemudikan Ali Wafa mengalami rusak parah.

“Saat itu tidak membawa pasien, sopirnya Ali Wafa, sendiri,” sebutnya

“Alhamdulillah gak ada luka sama sekali,” sambungnya.

Dibantu puluhan warga, mobil SIGAP yang terperosok kejurang ini kemudian berhasil dievakusi sekira pukul 13.00 Wib.

Sementara, pihaknya masih mendalami terkait adanya kejadian tersebut. Ia juga menambahkan, dalam operasionalnya pihaknya juga selalu melakukan pengawasan, baik dari sisi pengendara maupun peruntukan dari mobil tersebut.

“Jadi, kami memang menekankan kalau mobil (SIGAP) itu keluar untuk tetap melakukan laporan,” (Fauzi)

Berita Terkait

Bangkalan Surplus Beras, Bupati Pastikan Ketahanan Pangan Aman hingga 13 Bulan
Aktivitas Galian C di Sekitar Asta Tinggi Sumenep Disorot Paguyuban Potra Potre Budaya Madura
Pemkot Surabaya Gelar Perayaan Natal Kota di Balai Kota
PMII UNIBA Madura Tolak Pilkada Lewat DPRD, Dinilai Ancam Kedaulatan Rakyat
Pantau Penyemprotan Padi dengan Drone, Bupati Sumenep Dorong Swasembada Pangan Berbasis Petani
Kapolres Sumenep Terima Penghargaan Presiden RI atas Dukungan Swasembada Pangan Nasional
Launching Panen Perdana Kolam Ikan BAPEKSI di Wanayasa, Diresmikan Ketua Umum DPP TB Hasanuddin
Pemkot Surabaya Tingkatkan Kewaspadaan Kesehatan, Waspadai Isu Super Flu

Berita Terkait

Kamis, 8 Januari 2026 - 16:28 WIB

Bangkalan Surplus Beras, Bupati Pastikan Ketahanan Pangan Aman hingga 13 Bulan

Kamis, 8 Januari 2026 - 13:17 WIB

Pemkot Surabaya Gelar Perayaan Natal Kota di Balai Kota

Kamis, 8 Januari 2026 - 11:15 WIB

PMII UNIBA Madura Tolak Pilkada Lewat DPRD, Dinilai Ancam Kedaulatan Rakyat

Rabu, 7 Januari 2026 - 16:34 WIB

Pantau Penyemprotan Padi dengan Drone, Bupati Sumenep Dorong Swasembada Pangan Berbasis Petani

Rabu, 7 Januari 2026 - 15:58 WIB

Kapolres Sumenep Terima Penghargaan Presiden RI atas Dukungan Swasembada Pangan Nasional

Berita Terbaru

Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani.

Pemerintahan

SPBE Banyuwangi Tertinggi Nasional, KemenPAN-RB Beri Nilai 4,87

Jumat, 9 Jan 2026 - 14:06 WIB