Wabup Subang Kang Akur Ajak Warga Marengmang Bangun Semangat Kolaborasi Saat Peletakan Batu Pertama Masjid Jami’ Al-Kautsar

Rabu, 15 Oktober 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Wakil Bupati Subang H. Agus Masykur Rosyadi saat meletakkan batu pertama pembangunan Masjid Jami’ Al-Kautsar di Desa Marengmang, Kecamatan Kalijati, Selasa (14/10/2025).

Wakil Bupati Subang H. Agus Masykur Rosyadi saat meletakkan batu pertama pembangunan Masjid Jami’ Al-Kautsar di Desa Marengmang, Kecamatan Kalijati, Selasa (14/10/2025).

SUBANG, detikkota.com – Wakil Bupati Subang H. Agus Masykur Rosyadi, S.Si., M.M., atau yang akrab disapa Kang Akur, menghadiri peletakan batu pertama pembangunan Masjid Jami’ Al-Kautsar di Desa Marengmang, Kecamatan Kalijati, pada Selasa (14/10/2025).

Pemerintah Kabupaten Subang menyambut baik inisiatif masyarakat dalam pembangunan masjid tersebut yang diharapkan tidak hanya menjadi tempat ibadah, tetapi juga pusat pembinaan umat, pendidikan moral, serta penguatan karakter spiritual warga.

Kegiatan peletakan batu pertama ini menjadi simbol semangat kebersamaan dan gotong royong masyarakat Desa Marengmang dalam memakmurkan rumah ibadah dan memperkuat kehidupan sosial keagamaan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Kanwil Kemenkumham) Jawa Barat, Kusnali, A.Md.I.P., S.Sos., M.H., turut hadir dan mengapresiasi semangat swadaya masyarakat yang memungkinkan pembangunan masjid ini terlaksana. Ia berharap proses pembangunan dapat selesai pada Maret 2026 sehingga bisa digunakan untuk salat Idulfitri tahun depan.

Dalam sambutannya, Kang Akur menegaskan bahwa pembangunan masjid merupakan bagian dari upaya Pemkab Subang dalam mewujudkan sumber daya manusia yang unggul, religius, dan berkarakter. Ia mengajak warga untuk terus menumbuhkan semangat kolaborasi serta kepedulian agar proses pembangunan berjalan lancar.

“Masjid bukan hanya tempat ibadah, tetapi juga pusat kehidupan sosial yang menebarkan kedamaian dan menumbuhkan nilai-nilai kebaikan dalam keseharian,” ujarnya.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Camat Kalijati, PLH Kepala Lapas Kelas IIA Subang, PLH Kepala Bapas Kelas II Subang, Kepala Desa Marengmang, tokoh masyarakat, serta warga setempat.

Penulis : DR

Editor : Red

Berita Terkait

Forum Shrimp Fair di Banyuwangi Bahas Solusi Ekspor Udang ke Amerika Serikat
Pemkot Surabaya Perkuat Pendidikan Karakter Anak Lewat Enam Program Prioritas PAUD
Dandim 0827/Sumenep Dukung Pembangunan Koperasi Desa Kelurahan Merah Putih
PERUMDA Tirta Rangga Subang Lakukan Perbaikan Darurat Pipa Distribusi di Perumnas
Warga Sumenep Ajak Pemerintah Gelar Doa Bersama Menyikapi Maraknya Gempa
Bupati Sumenep Imbau Warga Tetap Tenang dan Waspada Usai Gempa Susulan
Wabup Malang Dorong Penguatan Ukhuwah Islamiyah dalam Gema Merah Putih 2025
Lumajang Berkomitmen Jadi Bagian dari Gerak Maju Jawa Timur yang Tangguh dan Bertumbuh

Berita Terkait

Rabu, 15 Oktober 2025 - 17:43 WIB

Wabup Subang Kang Akur Ajak Warga Marengmang Bangun Semangat Kolaborasi Saat Peletakan Batu Pertama Masjid Jami’ Al-Kautsar

Rabu, 15 Oktober 2025 - 13:44 WIB

Forum Shrimp Fair di Banyuwangi Bahas Solusi Ekspor Udang ke Amerika Serikat

Rabu, 15 Oktober 2025 - 08:18 WIB

Pemkot Surabaya Perkuat Pendidikan Karakter Anak Lewat Enam Program Prioritas PAUD

Selasa, 14 Oktober 2025 - 15:59 WIB

Dandim 0827/Sumenep Dukung Pembangunan Koperasi Desa Kelurahan Merah Putih

Selasa, 14 Oktober 2025 - 15:53 WIB

PERUMDA Tirta Rangga Subang Lakukan Perbaikan Darurat Pipa Distribusi di Perumnas

Berita Terbaru