Diduga Selingkuhi Istri Tetangga, Seorang Warga Tewas Dibacok

Jumat, 16 Oktober 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TKP Pembacokan

TKP Pembacokan

SURABAYA, detikkota.com – Aksi pembacokan hingga mengakibatkan korban meninggal dunia terjadi di Kota Surabaya, Jumat (16/10/2020) sekitar pukul 09.30 WIB.

Korbannya, Ach. Suhandi (51) asal Jalan Wonosari Wetan Gg. IIE No. 5 Surabaya, Warga sekitar menceritakan jika Suhandi tewas setelah dibacok oleh tetangganya sendiri berinisial MN.

Pelaku ini tega membacok korban karena diduga cemburu Sebelumnya juga sempat cecok dan curiga jika istrinya akan direbut oleh korban.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Menurut MH, warga sekitar memang sejak dulu keduanya sering cek-cok dan berkelahi, tapi berhasil dipisah warga.

“Pas kejadian posisi kampung sepi tidak ada orang. Tapi kata anaknya, yang lihat langsung, itu posisi korban sedang nyetater motor ketika dibacok dari belakang,” jelasnya, Jumat (16/10/2020).

Korban ini dibacok oleh pelaku menggunakan sebuah celurit. Pada bacokan pertama, korban sempat mencoba lari karena hanya terkena tangannya.

Namun, pada bacokan kedua dan ketiga, mengenai wajah dan dada sebelah kanan hingga robek parah.

Sementara itu, Kapolsek Semampir, Kompol Agus Aryanto membenarkan kejadian pembunuhan tersebut.

“Benar. Saat ini sedang dalam pengejaran karena pelaku usai melakukan pembacokan kabur dari rumahnya,” kata Agus.

Saat ini, jenazah korban dibawa ke RSUD Dr. Soetomo Surabaya untuk di autopsi. (redho)

Berita Terkait

Mayat Pria Tanpa Identitas Ditemukan di Pesisir Pantai Sepanjang Sapeken
Anggaran Kerja Sama Media Dipangkas Tajam, Insan Pers Purwakarta Menduga Ada Keterlibatan Bupati dan Kepala BKAD
Miliki dan Edarkan Sabu, Warga Gapurana Diamankan Polres Sumenep
Kapolres Sumenep Pimpin Apel dan Pemeriksaan Personel Satlantas
Perkuat Sinergi Ulama dan Polri, Kapolres Sumenep Jalin Silaturrahmi dengan Ketua PCNU
Komitmen Polri Bersih Narkoba, Kapolres Sumenep Laksanakan Tes Urine Personel Sat Reskrim
Hari Gizi Nasional, Direktur RSUD dr. H. Moh. Anwar Sumenep Tekankan Gizi sebagai Fondasi Ketahanan Bangsa
Beasiswa Pemuda Tangguh Tak Tepat Sasaran, Wali Kota Surabaya Minta Evaluasi Menyeluruh

Berita Terkait

Kamis, 29 Januari 2026 - 22:27 WIB

Mayat Pria Tanpa Identitas Ditemukan di Pesisir Pantai Sepanjang Sapeken

Kamis, 29 Januari 2026 - 10:20 WIB

Anggaran Kerja Sama Media Dipangkas Tajam, Insan Pers Purwakarta Menduga Ada Keterlibatan Bupati dan Kepala BKAD

Rabu, 28 Januari 2026 - 17:14 WIB

Miliki dan Edarkan Sabu, Warga Gapurana Diamankan Polres Sumenep

Rabu, 28 Januari 2026 - 09:55 WIB

Kapolres Sumenep Pimpin Apel dan Pemeriksaan Personel Satlantas

Selasa, 27 Januari 2026 - 19:06 WIB

Perkuat Sinergi Ulama dan Polri, Kapolres Sumenep Jalin Silaturrahmi dengan Ketua PCNU

Berita Terbaru