AKP Ninit Titis Dwiyani Kasatlantas Perempuan Pertama di Sumenep

Selasa, 20 Agustus 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SUMENEP, detikkota.com – Untuk pertama kalinya dalam sejarah, Kepala Satuan Lalu Lintas (Kasatlantas) Polres Sumenep dipimpin oleh seorang perempuan. AKP Ninit Titis Dwiyani kini resmi menjabat posisi tersebut, menggantikan AKP Alimuddin Nasution yang kini bertugas sebagai Kasatlantas Polres Blitar.

Sebelumnya, AKP Ninit menjabat sebagai Kanit SI Audit dan Inspeksi Subdit Kamsel Ditlantas Polda Jawa Timur.

Serah terima jabatan ini berlangsung di Mapolres Sumenep pada Selasa, 20 Agustus 2024, dan dipimpin langsung oleh Kapolres Sumenep, AKBP Henri Noveri Santoso.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dalam kesempatan tersebut, AKBP Henri menyampaikan bahwa mutasi dan rotasi dalam tubuh Polri adalah hal yang wajar dan sudah menjadi bagian dari upaya organisasi untuk memberikan kesempatan, pengalaman, serta wawasan yang lebih luas bagi para pejabat.

“Setiap jabatan adalah tugas dan amanah yang harus dijalankan dengan dedikasi tinggi, sebagai bagian dari pengembangan karier dan pengalaman dalam melaksanakan tugas,” ujar AKBP Henri.

Dengan pengangkatan ini, AKP Ninit Titis Dwiyani menjadi simbol kemajuan dan kesetaraan gender dalam tubuh Polri, khususnya di Sumenep.

Kehadirannya diharapkan dapat membawa angin segar dan inovasi dalam pelayanan lalu lintas di wilayah Sumenep.

Berita Terkait

Kapolres Sumenep Resmi Berganti, Pemkab Apresiasi Kinerja Pejabat Lama dan Titip Harapan ke Kapolres Baru
Pemkab Bangkalan Resmi Luncurkan Bus Sekolah Gratis Tahun 2026
Kasatpol PP Purwakarta Tetap Menjabat di Tengah Mutasi Sejak Era Dedi Mulyadi
Penataan Birokrasi, Pemkab Sumenep Rotasi Pejabat Eselon II dan IV
Bupati Bangkalan Tekankan Penguatan Sinergi Forkopimda pada Pisah Kenal Kapolres
PUTR Sumenep Sediakan Layanan Sedot Tinja Resmi dengan Tarif Rp350 Ribu
Pemkab Bangkalan Perkuat Sinergi Informasi melalui Muswil VI RAPI
Layanan Adminduk Online Tekan Antrean Pemohon di MPP Siola Surabaya

Berita Terkait

Kamis, 15 Januari 2026 - 23:32 WIB

Kapolres Sumenep Resmi Berganti, Pemkab Apresiasi Kinerja Pejabat Lama dan Titip Harapan ke Kapolres Baru

Kamis, 15 Januari 2026 - 11:34 WIB

Pemkab Bangkalan Resmi Luncurkan Bus Sekolah Gratis Tahun 2026

Rabu, 14 Januari 2026 - 17:02 WIB

Kasatpol PP Purwakarta Tetap Menjabat di Tengah Mutasi Sejak Era Dedi Mulyadi

Rabu, 14 Januari 2026 - 15:45 WIB

Penataan Birokrasi, Pemkab Sumenep Rotasi Pejabat Eselon II dan IV

Rabu, 14 Januari 2026 - 10:18 WIB

Bupati Bangkalan Tekankan Penguatan Sinergi Forkopimda pada Pisah Kenal Kapolres

Berita Terbaru