Bhabinkamtibmas Polsek Bandar Terima Penghargaan dari Pj Bupati Bener Meriah

Rabu, 28 September 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

REDELONG, detikkota.com – Personel Bhabinkamtibmas Polsek Bandar, Polres Bener Meriah, Bripka Zainal Arifin menerima penghargaan dari Pj Bupati Bener Meriah Drs. Haili Yoga. Penghargaan itu diberikan saat apel siaga bencana di Lapangan Babussalam, Kecamatan Bukit, Kabupaten Bener Meriah, Rabu (28/09/2022).

Kapolres Bener Meriah AKBP Indra Novianto mengatakan, penghargaan yang diterima personel Bhabinkamtibmas Polres Bener Meriah itu atas partisipasinya menangani kedaruratan bencana alam di Kabupaten Bener Meriah.

“Terima kasih kepada Bupati Bener Meriah yang telah sudi kiranya memberikan penghargaan kepada personel Polri. Semoga penghargaan ini dapat memotivasi personel Polres Bener Meriah lainnya untuk selalu tanggap terhadap bencana alam,” kata Indra Novianto.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Sementara itu, PJ Bupati Bener Meriah Drs. Haili Yoga menyampaikan, apel kesiapsiagaan bencana Kabupaten Bener Meriah Tahun 2022 merupakan momentum yang tepat bagi satuan pelaksana penanggulangan bencana untuk melakukan sinergi dan konsolidasi.

“Kita tahu bahwa bencana alam merupakan sesuatu yang sulit diprediksi, namun kita bisa melakukan antisipasi untuk meminimalisir dampak-dampak yang akan timbul dari bencana,” kata Haili Yoga, dalam amanatnya saat mengambil apel.

Apel ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran seluruh elemen masyarakat terhadap musibah bencana yang menjadi ancaman baik bagi stabilitas pemerintah daerah maupun nasional. (M.Irwan)

Berita Terkait

Layanan Adminduk Online Tekan Antrean Pemohon di MPP Siola Surabaya
SPBE Banyuwangi Tertinggi Nasional, KemenPAN-RB Beri Nilai 4,87
Dinas Pertanian Subang Distribusikan Bantuan Program Upland untuk Petani Nanas
Pantau Penyemprotan Padi dengan Drone, Bupati Sumenep Dorong Swasembada Pangan Berbasis Petani
Bunda Indah Ajak Kepala Desa Solid Bangun Lumajang Lewat PKDI
Kapasitas Fiskal Rendah Jadi Tantangan Utama Penyusunan RKPD Lumajang 2027
Kapolres Sumenep Terima Penghargaan Presiden RI atas Dukungan Swasembada Pangan Nasional
Pimpin Apel Perdana 2026, Wali Kota Probolinggo Tekankan Penguatan Kinerja ASN

Berita Terkait

Jumat, 9 Januari 2026 - 14:06 WIB

SPBE Banyuwangi Tertinggi Nasional, KemenPAN-RB Beri Nilai 4,87

Kamis, 8 Januari 2026 - 12:21 WIB

Dinas Pertanian Subang Distribusikan Bantuan Program Upland untuk Petani Nanas

Rabu, 7 Januari 2026 - 16:34 WIB

Pantau Penyemprotan Padi dengan Drone, Bupati Sumenep Dorong Swasembada Pangan Berbasis Petani

Rabu, 7 Januari 2026 - 16:24 WIB

Bunda Indah Ajak Kepala Desa Solid Bangun Lumajang Lewat PKDI

Rabu, 7 Januari 2026 - 16:13 WIB

Kapasitas Fiskal Rendah Jadi Tantangan Utama Penyusunan RKPD Lumajang 2027

Berita Terbaru