Bupati Malang Hadiri Tasyakuran Pembangunan Jalan dan Silaturahim NU Pagak

Kamis, 4 September 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bupati Malang, Drs. H. M. Sanusi, M.M., menghadiri Tasyakuran Pembangunan Jalan sekaligus Silaturahim Pengurus Ranting NU Kecamatan Pagak di Desa Pagak, Rabu (3/9/2025) malam.

Bupati Malang, Drs. H. M. Sanusi, M.M., menghadiri Tasyakuran Pembangunan Jalan sekaligus Silaturahim Pengurus Ranting NU Kecamatan Pagak di Desa Pagak, Rabu (3/9/2025) malam.

MALANG, detikkota.com – Bupati Malang Drs. H. M. Sanusi, M.M., menghadiri acara Tasyakuran Pembangunan Jalan dan Silaturahim Pengurus Ranting Nahdlatul Ulama (NU) Kecamatan Pagak di Dukuh Sumbernongko, Desa Pagak, Rabu (3/9/2025) malam.

Dalam sambutannya, Bupati Sanusi menegaskan bahwa pembangunan jalan bukan hanya sarana mobilitas, melainkan juga penghubung antarsaudara, antargenerasi, serta penggerak ekonomi, pendidikan, dan sosial masyarakat.

“Pembangunan jalan di Desa Pagak merupakan wujud nyata kepedulian masyarakat dan perangkat desa dalam meningkatkan kualitas infrastruktur, memperlancar transportasi, serta mempercepat pemerataan pembangunan,” ujar Sanusi.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ia mengingatkan pentingnya partisipasi masyarakat dalam merawat infrastruktur agar manfaatnya bisa dirasakan hingga generasi mendatang. “Jalan ini tidak akan bermakna jika tidak dijaga bersama. Mari rawat dan gunakan dengan penuh tanggung jawab,” tambahnya.

Sanusi juga memberikan apresiasi kepada Pengurus Ranting NU Desa Pagak yang dinilainya selalu menjadi mitra pemerintah dalam menjaga ukhuwah Islamiyah, ukhuwah wathaniyah, dan ukhuwah basyariyah di tengah masyarakat. Menurutnya, peran kyai, ustadz, dan warga Nahdliyin sangat penting dalam menjunjung tinggi nilai keislaman, kebangsaan, dan kemanusiaan.

Ia menutup sambutannya dengan menekankan pentingnya kebersamaan pemerintah, NU, dan masyarakat dalam menghadirkan pembangunan tidak hanya fisik, tetapi juga pembangunan mental, spiritual, dan sosial.

Berita Terkait

32 Tim Meriahkan Kejuaraan Drumband Kabupaten Banyuwangi 2026
Bangkalan Surplus Beras, Bupati Pastikan Ketahanan Pangan Aman hingga 13 Bulan
Aktivitas Galian C di Sekitar Asta Tinggi Sumenep Disorot Paguyuban Potra Potre Budaya Madura
Pemkot Surabaya Gelar Perayaan Natal Kota di Balai Kota
PMII UNIBA Madura Tolak Pilkada Lewat DPRD, Dinilai Ancam Kedaulatan Rakyat
Pantau Penyemprotan Padi dengan Drone, Bupati Sumenep Dorong Swasembada Pangan Berbasis Petani
Launching Panen Perdana Kolam Ikan BAPEKSI di Wanayasa, Diresmikan Ketua Umum DPP TB Hasanuddin
Pemkot Surabaya Tingkatkan Kewaspadaan Kesehatan, Waspadai Isu Super Flu

Berita Terkait

Jumat, 9 Januari 2026 - 18:11 WIB

32 Tim Meriahkan Kejuaraan Drumband Kabupaten Banyuwangi 2026

Kamis, 8 Januari 2026 - 14:02 WIB

Aktivitas Galian C di Sekitar Asta Tinggi Sumenep Disorot Paguyuban Potra Potre Budaya Madura

Kamis, 8 Januari 2026 - 13:17 WIB

Pemkot Surabaya Gelar Perayaan Natal Kota di Balai Kota

Kamis, 8 Januari 2026 - 11:15 WIB

PMII UNIBA Madura Tolak Pilkada Lewat DPRD, Dinilai Ancam Kedaulatan Rakyat

Rabu, 7 Januari 2026 - 16:34 WIB

Pantau Penyemprotan Padi dengan Drone, Bupati Sumenep Dorong Swasembada Pangan Berbasis Petani

Berita Terbaru

Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani.

Pemerintahan

SPBE Banyuwangi Tertinggi Nasional, KemenPAN-RB Beri Nilai 4,87

Jumat, 9 Jan 2026 - 14:06 WIB