Diduga Disalahgunakan, Anggaran Pengadaan Mobil Siaga Desa Cisampih Raib Rp250 Juta

Rabu, 16 Juli 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SUBANG, detikkota.com — Warga Desa Cisampih, Kecamatan Dawuan, Kabupaten Subang, hingga kini belum juga menikmati fasilitas kendaraan siaga desa meski anggaran untuk pengadaan mobil tersebut dikabarkan telah cair sejak tahun 2024.

Berdasarkan pantauan langsung di lokasi, tidak tampak adanya kendaraan siaga terparkir di halaman kantor desa. Informasi yang diperoleh menyebutkan, dana pengadaan mobil jenis Daihatsu Sigra dengan nilai sekitar Rp250 juta diduga tidak digunakan sebagaimana mestinya oleh kepala desa setempat.

Salah seorang warga yang enggan disebutkan namanya mengungkapkan, pihak Inspektorat Daerah (IRDA) Kabupaten Subang telah melakukan audit terhadap Pemerintah Desa Cisampih. Dari audit tersebut, ditemukan indikasi kerugian negara senilai Rp250 juta yang diduga berasal dari anggaran pengadaan mobil siaga desa.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Audit dari IRDA sudah dilakukan dan memang ditemukan kerugian negara sekitar Rp250 juta yang mengarah ke anggaran mobil siaga,” ujarnya.

Menanggapi hal tersebut, Camat Dawuan Hajizul yang baru menjabat tiga minggu menyampaikan belum menerima laporan resmi terkait dugaan penyimpangan dana tersebut. Namun, ia memastikan akan menindaklanjuti temuan tersebut.

“Kebetulan hari ini Sekmat dan Kasipem sedang melakukan monitoring dan evaluasi (Monev) di Desa Cisampih. Saya akan segera menanyakan hasilnya. Jika benar terjadi penyalahgunaan anggaran, saya akan melaporkan langsung kepada Bupati Subang,” tegas Hajizul.

Berita Terkait

32 Tim Meriahkan Kejuaraan Drumband Kabupaten Banyuwangi 2026
Bangkalan Surplus Beras, Bupati Pastikan Ketahanan Pangan Aman hingga 13 Bulan
Aktivitas Galian C di Sekitar Asta Tinggi Sumenep Disorot Paguyuban Potra Potre Budaya Madura
Pemkot Surabaya Gelar Perayaan Natal Kota di Balai Kota
PMII UNIBA Madura Tolak Pilkada Lewat DPRD, Dinilai Ancam Kedaulatan Rakyat
Pantau Penyemprotan Padi dengan Drone, Bupati Sumenep Dorong Swasembada Pangan Berbasis Petani
Launching Panen Perdana Kolam Ikan BAPEKSI di Wanayasa, Diresmikan Ketua Umum DPP TB Hasanuddin
Pemkot Surabaya Tingkatkan Kewaspadaan Kesehatan, Waspadai Isu Super Flu

Berita Terkait

Jumat, 9 Januari 2026 - 18:11 WIB

32 Tim Meriahkan Kejuaraan Drumband Kabupaten Banyuwangi 2026

Kamis, 8 Januari 2026 - 14:02 WIB

Aktivitas Galian C di Sekitar Asta Tinggi Sumenep Disorot Paguyuban Potra Potre Budaya Madura

Kamis, 8 Januari 2026 - 13:17 WIB

Pemkot Surabaya Gelar Perayaan Natal Kota di Balai Kota

Kamis, 8 Januari 2026 - 11:15 WIB

PMII UNIBA Madura Tolak Pilkada Lewat DPRD, Dinilai Ancam Kedaulatan Rakyat

Rabu, 7 Januari 2026 - 16:34 WIB

Pantau Penyemprotan Padi dengan Drone, Bupati Sumenep Dorong Swasembada Pangan Berbasis Petani

Berita Terbaru

Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani.

Pemerintahan

SPBE Banyuwangi Tertinggi Nasional, KemenPAN-RB Beri Nilai 4,87

Jumat, 9 Jan 2026 - 14:06 WIB