Diskominfo Dorong Tapakerbau Menjadi Brand Kampung Otak-otak Bandeng di Sumenep

Jumat, 14 November 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SUMENEP, detikkota.com – Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Sumenep mendorong Kampung Tapakerbau di Desa Gersik Putih, Kecamatan Gapura, untuk mengembangkan branding sebagai kampung sentra otak-otak bandeng.

Wilayah tersebut dikenal sebagai salah satu pusat produksi olahan bandeng di Sumenep, dengan kualitas ikan bandeng yang dinilai lebih unggul dibanding daerah lain di Madura Timur.

Pada Kamis (13/11/2025), Diskominfo melakukan kunjungan ke Kampung Tapakerbau untuk melihat langsung aktivitas UMKM pengolahan otak-otak bandeng. Dalam kunjungan itu, perwakilan Diskominfo mendatangi sejumlah pelaku usaha, seperti UMKM milik Hosna serta UMKM otak-otak bandeng Jumak yang kini dikenal dengan nama Kingfish. Rombongan diterima Ketua RT setempat, Ahmad Siddiq, yang juga menjadi pembina UMKM di kampung tersebut.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kepala Bidang Informasi dan Komunikasi Publik Diskominfo Sumenep, Irwan Sujatmiko, menyatakan kualitas rasa otak-otak bandeng produksi warga Tapakerbau sangat baik dan memiliki potensi besar untuk dipromosikan sebagai ikon kuliner daerah. Ia menilai kampung tersebut layak dikenal lebih luas sebagai pusat produksi otak-otak bandeng.

“Ini kualitas bagus. Kualitas rasanya tidak diragukan lagi. Kampung ini seharusnya bisa lebih dikenal luas sebagai kampung sentra olahan otak-otak bandeng,” ujarnya.

Irwan mendorong masyarakat Tapakerbau untuk memperkuat promosi melalui Komunitas Informasi Masyarakat (KIM), sehingga produk otak-otak bandeng dapat menjadi oleh-oleh khas bagi wisatawan yang datang ke Sumenep.

Siddiq menyampaikan apresiasi atas dukungan dan motivasi dari Diskominfo. Ia menyebut kunjungan tersebut meningkatkan semangat para pelaku UMKM untuk mengembangkan otak-otak bandeng sebagai produk unggulan desa yang memiliki nilai jual lebih.

“Kami semakin bersemangat untuk membawa otak-otak bandeng naik level, tidak hanya sebagai makanan konsumsi, tetapi juga ikon produk kemasan khas Kabupaten Sumenep,” katanya.

Ia berharap pendampingan melalui KIM dapat membantu mewujudkan Tapakerbau sebagai brand kampung otak-otak bandeng di Sumenep.

Penulis : Red

Editor : Red

Berita Terkait

Pengaspalan Jalan Lingkungan di Kampung Tegalbuah Diduga Asal Jadi, Kualitas Pekerjaan Diragukan
Babinsa Nogosari dan Warga Sembungan Gotong Royong Bangun Koperasi Merah Putih
Pekerja Dapur MBG Sumenep Belum Dibayar, Muncul Nama Pihak Ketiga yang Tak Dikenal
Sucipto, Perakit PLTMH yang Terangi Ratusan Rumah di Lereng Semeru
Kodim 0724/Boyolali Gelar Latihan Penanggulangan Bencana di Wonosegoro
Proses Perbaikan Drainase di Ciwareng, Warga Apresiasi Langkah Pemkab Melaui Disperkim Purwakarta
Desa Pinggirpapas Dua Pekan Krisis Air Bersih, Legislator Gerindra Desak PDAM Sumekar Bertindak Cepat
Warga Parakan Celi Rasakan Manfaat Pembangunan Jalan, DPUTR Purwakarta Pastikan Kualitas Terjaga

Berita Terkait

Jumat, 14 November 2025 - 09:41 WIB

Pengaspalan Jalan Lingkungan di Kampung Tegalbuah Diduga Asal Jadi, Kualitas Pekerjaan Diragukan

Jumat, 14 November 2025 - 08:33 WIB

Diskominfo Dorong Tapakerbau Menjadi Brand Kampung Otak-otak Bandeng di Sumenep

Kamis, 13 November 2025 - 08:50 WIB

Pekerja Dapur MBG Sumenep Belum Dibayar, Muncul Nama Pihak Ketiga yang Tak Dikenal

Rabu, 12 November 2025 - 15:14 WIB

Sucipto, Perakit PLTMH yang Terangi Ratusan Rumah di Lereng Semeru

Selasa, 11 November 2025 - 20:29 WIB

Kodim 0724/Boyolali Gelar Latihan Penanggulangan Bencana di Wonosegoro

Berita Terbaru

Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani menerima tiga penghargaan Inotek Award 2025 dari Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Elistianto Dardak di Surabaya.

Entertainment

Pemkab Banyuwangi Raih Tiga Penghargaan pada Inotek Award 2025

Jumat, 14 Nov 2025 - 08:35 WIB